Connect With Us

Diskominfo Kota Tangerang Terima 1.217 Laporan PPDB, Warga Masih Bingung Alur Pendaftaran

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 11 Juli 2022 | 16:34

Kepala Diskominfo Kota Tangerang Indri Astuti. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang telah selesai menangani 1.217 laporan terkait penerimaan peserta didik baru (PPDB) tingkat SDdan SMP Negeri.

Kepala Diskominfo Kota Tangerang Indri Astuti mengungkapkan, pelaporan itu didominasi terkait mekanisme jalannya PPDB tersebut terdiri dari 882 laporan melalui Laksa dan 335 laporan lewat chat bot. 

“Mulai dari, kebingungan mereka terhadap proses atau tahapan mendaftar, kebingungan aplikasi yang pastinya belum familiar buat mereka, hingga sekadar menanyakan kondisi zonasi tempat tinggal mereka dengan sekolah yang dituju,” ungkapnya, Senin 11 Juli 2022.

Adapun pelaporan dan poin-poin laporan yang disampaikan masyarakat ini, akan dijadikan bahan evaluasi Diskominfo bersama Dinas Pendidikan untuk pelaksanaan PPDB tahun depan.

Dengan begitu, pelaksanaan PPDB di Kota Tangerang dapat lebih maksimal dalam berbagai aspek. 

“Harapannya, setiap tahun Pemerintah Kota Tangerang dalam pelaksanaan PPDB dapat menghadirkan layanan yang lebih maksimal lagi sesuai kebutuhan masyarakat. Pastinya, kita dari Diskominfo sebagai OPD yang mensuport pelaksanaan akan terus memberikan yang maksimal,” kata Indri.

Indri menyampaikan terima kasih kepada seluruh pegawai yang telah berkerjasama dan sama-sama bekerja untuk keberlangsungan dan kesuksesan PPDB Kota Tangerang 2022 ini.

“Ayo laporkan aduan atau aspirasi anda sebagai masyarakat Kota Tangerang, ke Laksa Kota Tangerang pastinya untuk Kota Tangerang yang lebih baik. Bisa melalui Laksa di nomor 0811-1500-293,” pungkasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

KAB. TANGERANG
Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Rabu, 31 Desember 2025 | 17:44

Beredar di media sosial Instagram tangkapan layar sebuah percakapan pesan langsung diduga milik Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, dengan akun @intan.nurulhikmah.

HIBURAN
Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Mudah dan Sederhana, Ini Resep Bumbu Jagung Bakar Enak untuk Malam Tahun Baru 2026

Rabu, 31 Desember 2025 | 11:33

Malam pergantian tahun identik dengan acara bakar-bakaran bersama keluarga atau teman terdekat. Salah satu menu yang hampir selalu hadir adalah jagung bakar.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 16:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) tancap gas melakukan pembersihan total di seluruh ruas jalan protokol dan titik-titik krusial penumpukan sampah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill