Connect With Us

Harga Cabai di Pasar Kota Tangerang Berangsur Turun

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 14 Juli 2022 | 15:08

Pedagang cabai di pasar Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERAANGNEWS.com-Setelah mengalami lonjakan harga beberapa minggu terakhir, harga cabai di sejumlah pasar di Kota Tangerang terpantau turun, Kamis 14 Juli 2022. Hal itu menyusul pasokan yang mulai melimpah dengan kondisi cuaca di tempat petani yang mulai bersahabat.

Diketahui, harga cabai sebelumnya tertinggi mencapai Rp120 ribu per kg, saat ini di kisaran Rp80 ribu per kg. 

Seperti di Pasar Anyar, cabai merah keriting turun dari Rp120 ribu menjadi Rp90 ribu per kg, cabai rawit merah turun dari Rp120 ribu menjadi Rp100 ribu kg.

Untuk cabai rawit hijau turun dari Rp100 ribu menjadi Rp85 ribu per kg. Sedangkan untuk cabai merah besar masih dalam kondisi kosong di Pasar Anyar.

"Begitu juga dengan pasar lainnya, seperti Malabar, Ramadhani, Bandeng, Pasar Laris dan lainnya, semua terpantau berangsur turun dengan kisaran Rp10 ribu hingga Rp25 ribu. Semoga beberapa hari kedepan bisa terus turun harganya, hingga kembali normal,” ungkap Direktur Utama PD Pasar Kota Tangerang Titien Mulyani, Kamis 14 Juli 2022.

Menurutnya, memang ada dinamika harga saat hari Raya Idul Adha. Ini adalah momentum yang terjadi setiap tahun termasuk saat Idul Fitri, Natal dan Tahun Baru.

Namun, kondisi kali ini diiringi dengan cuaca buruk di wilayah para petani. Sehingga, harga yang sampai di para penjual sudah semakin tinggi. 

“Sebelumnya, PD Pasar sudah berkoordinasi dengan jajaran Kemenpan. Alhamdulillah penurunan harga sudah terjadi hari ini semoga segera normal. PD Pasar, DKP dan Disperindagkop UKM pastinya terus berkoordinasi, untuk melakukan pengawasan, koordinasi dan pengecekan ke pasar-pasar, khususnya Pasar Induk Tanah Tinggi sebagai pemasok. Menghindari oknum-oknum yang memainkan harga, di saat kondisi seperti ini,” tegasnya.

Ia mengimbau, masyarakat untuk lebih bijakasana dalam berbelanja. Salah satunya, bisa pantau perubahan harga komoditi pasar, tak terkecuali harga cabai melalui aplikasi Tangerang LIVE melalui fitur Segar, untuk melihat harga paling terjangkau di pasaran.

Sebagai Informasi, harga komoditas cabai di sejumlah pasar di Kota Tangerang sebagai berikut:

Pasar Anyar

- Cabe Merah Keriting, Rp120 ribu menjadi Rp90 ribu per kg

- Cabe Rawit Merah, Rp120 ribu menjadi Rp100 ribu per kg

- Cabe Rawit Hijau, Rp100 ribu menjadi Rp85 ribu per kg

- Cabe Merah Besar: Kosong/tidak ada

 

Pasar Malabar

- Cabe Merah Keriting, Rp120 ribu menjadi Rp100 ribu per kg

- Cabe Merah Besar, Rp100 ribu menjadi Rp90 ribu per kg

- Cabe Rawit Merah, Rp120 ribu menjadi Rp110 ribu per kg

- Cabe Rawit Hijau, Rp100 ribu  menjadi Rp90 ribu per kg

 

Pasar Ramadhani

- Cabe Merah Keriting, Rp110 ribu menjadi Rp90 ribu per kg

- Cabe Merah Besar, Rp90 ribu menjadi Rp70 ribu per kg

- Cabe Rawit Merah, Rp110 ribu menjadi Rp100 ribu per kg

- Cabe Rawit Hijau, Rp90 ribu menjadi Rp80 ribu

 

Pasar Poris Indah

- Cabe Merah Keriting, Rp120 ribu menjadi Rp95 ribu per kg

- Cabe Merah Besar, Rp110 ribu menjadi Rp90 ribu per kg

- Cabe Rawit Merah, Rp120 ribu menjadi Rp100 ribu per kg

- Cabe Rawit Hijau, Rp100 ribu menjadi Rp90 ribu per kg

 

Pasar Laris

- Cabe Rawit Merah, Rp120 ribu menjadi Rp100 ribu per kg

 

Pasar Bandeng

- Cabe Merah Keriting, Rp120 ribu menjadi Rp95 ribu per kg

- Cabe Merah Besar, sebelumnya kosong menjadi Rp90 ribu per kg

- Cabe Rawit Merah, Rp120 ribu menjadi Rp100 ribu per kg

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

BANDARA
Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Beroperasi Penuh Hari Ini, Penerbangan Citilink Pindah Total ke Terminal 1C Bandara Soetta

Rabu, 12 November 2025 | 19:25

PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) telah meresmikan pengoperasian penuh (Full Operation) Terminal 1C pada hari Rabu, 12 November 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

KAB. TANGERANG
Pengajuan Pembangunan SPPG di Kabupaten Tangerang Capai 330 Titik, 309 Sudah Terverifikasi

Pengajuan Pembangunan SPPG di Kabupaten Tangerang Capai 330 Titik, 309 Sudah Terverifikasi

Jumat, 14 November 2025 | 17:37

Sebanyak 330 calon Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) telah mengajukan diri sebagai penyedia layanan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill