Connect With Us

Ini Penampakan Ruko Tempat Judi Online di Cipondoh Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 24 Agustus 2022 | 14:47

Penampakan Ruko Wallstreet di Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, yang digerebek polisi karena jadi sarang judi online, Rabu 24 Agustus 2022. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)

TANGERANGNEWS.com-Satu unit Ruko Wallstreet di Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, yang diduga menjadi sarang judi online kini nampak sepi, pasca digerebek aparat Polres Metro Tangerang Kota.

Pantauan TangerangNews di lokasi pada, Rabu, 24 Agustus 2022, ruko empat lantai tersebut tidak terlihat seperti tempat judi online, cenderung seperti ruko biasa tanpa plang.

Bangunan yang berada di ujung Blok B Ruko Wallstreet ini juga tidak dipasang garis polisi. Kondisi pintu ruko terkunci dan bagian kacanya terpasang stiker putih sehingga tidak terlihat kondisi di dalamnya.

Warga sekitar kebanyakan mengaku tidak tahu menahu perihal adanya aktivitas yang dilakukan oleh penghuni ruko maupun penggrebekan oleh polisi.  

Sebagai informasi, sebelumnya aparat Polres Metro Tangerang Kota telah melakukan penggrebekan karena diduga adanya ruko yang jadi sarang judi online, Selasa 23 Agustus 2022, sore.

Atas penggerebekan tersebut, polisi telah mengamankan delapan orang orang yang terdiri dari empat laki-laki dan empat perempuan, beserta 27 unit komputer.

Saat ini kedelapan orang tersebut telah dibawa ke Polres Metro Tangerang Kota untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill