Connect With Us

Usai 2 Tahun Pandemi, Festival Al Azhom Digelar Lagi

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 16 September 2022 | 13:51

Penampilan dari anak-anak binaan Lapas Pemasyarakatan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Tangerang, yang mengikuti lomba religi dalam pagelaran Festival Al-Azhom ke-8, Rabu (4/9/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Festival Al-Azhom Kota Tangerang akan kembali digelar usai dua tahun vakum karena pandemi Covid-19.

Festival Al-Azhom ke-9 tersebut bakal digelar pada 23 September hingga 5 Oktober 2022 dengan mengambil tema 'Masjid Hebat Jama'ah Kuat'.

Dalam akun Instagram @festivalalazhomtangerang, kegiatan yang ditunggu-tunggu masyarakat Kota Tangeang ini akan dimeriahkan dengan berbagai lomba, hingga bazar dan pasar rakyat.

Ketua panitia pelaksana, Abdul Basit mengatakan, festival ini juga akan diramaikan dengan pameran artefak Rasulullah.

Basit menjelaskan, benda-benda peninggalan Nabi Muhammad dan para sahabatnya yang akan dipamerkan itu didatangkan dari Galeri Warisan Museum Artefak Rasulullah yang berada di Malaysia. 

“Semuanya ada sekitar ada 72 item benda artefak, makanya mumpung ada di Indonesia bakal kita hadirkan di Kota Tangerang untuk masyarakat,” kata Basit kepada wartawan dikutip pada Jumat, 16 September 2022.

Artefak tersebut hasil penelitian almarhum Prof DR H Abdul Manan Embong yang merupakan seorang ahli arkeologi yang meneliti dan mengumpulkan benda-benda Rasulullah. 

Benda-benda artefak itu diperoleh dari berbagai negara, di antaranya Arab Saudi, Yordania, Turki, hingga Suriah.

HIBURAN
Lagi Viral di TikTok, Begini Cara Lihat Tahun Lama di Aplikasi Google Maps

Lagi Viral di TikTok, Begini Cara Lihat Tahun Lama di Aplikasi Google Maps

Rabu, 27 Maret 2024 | 14:35

Baru-baru ini tengah viral di media sosial TikTok sebuah tren melihat tahun lama di aplikasi Google Maps.

MANCANEGARA
Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Sering Dianggap Negara Terjorok, Ini 22 Fakta Unik India

Rabu, 20 Maret 2024 | 13:33

India merupakan negara yang terletak di Asia Selatan dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia menggeser posisi Tiongkok.

OPINI
Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Rabu, 20 Maret 2024 | 15:57

Ramadan adalah bulan suci yang identik dengan ampunan dan bulan penuh ketakwaan. Namun, nyatanya hal ini tidak menjadikan pelaku kemaksiatan berkurang. Salah satu kemaksiatan yang semakin marak adalah pinjaman online atau pinjol.

KAB. TANGERANG
Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kronologis Kecelakaan Mobil yang Tewaskan 1 Orang dan 4 Luka-luka di Jalan BSD Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:19

Kecelakaan mobil Honda Brio di Jalan BSD Raya Utama, tepatnya di dekat QBig, Kelurahan Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada Rabu 27 Maret 2024 malam, mengakibatkan satu orang tewas dan empat lainnya luka-luka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill