Connect With Us

Kinerja Pegawai Pemkot Tangerang Bakal Terpantau Langsung Pusat

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 18 Oktober 2022 | 15:12

sosialisasi penerapan Sistem Informasi atau e-Kinerja ASN di lingkup Pemkot Tangerang. Sosialisasi dibuka langsung Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah, di Ruang Al Amanah, Puspem Kota Tangerang, Selasa 18 Oktober 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menjadi salah satu dari 30 instansi daerah yang menjadi piloting penerapan Sistem Informasi e-Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN), yang dikelola oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Dengan program ini, kinerja pegawai Pemerintah Pemkot Tangerang akan langsung terpantau oleh BKN.

Direktur Kinerja ASN BKN Achmad Slamet Hidayat menjelaskan sebelumnya pihaknya telah melakukan pemetaan instansi mana yang siap menjadi piloting ini. Lalu, Kota Tangerang dipilih karena dinilai cukup siap secara infrastrukur, SDM hingga komitmen pimpinan.

"Wali Kota Tangerang telah menginstruksikan, aplikasi yang digunakan harus terintegrasi dengan pusat. Nantinya sistem e-Kinerja yang telah dimiliki Kota Tangerang akan terintegrasi dengan yang dibangun BKN," ungkap Achmad, di Ruang Al Amanah, Puspem Kota Tangerang, Selasa 18 Oktober 2022.

Lewat e-Kinerja ini, Pemkot Tangerang bersama pusat juga lebih mudah melakukan penilaian sistem merit, penilaian kinerja pegawai, talent kinerja hingga melihat indeks profesional ASN. 

"Setelah hari ini subtansi atas sistem aplikasi BKN dipaparkan, ASN Kota Tangerang sudah bisa mulai menggunakan tatanan e-Kinerja yang dibangun BKN ini. Pastinya, akan bertahap dan terus dilakukan pendampingan lagi, sehingga implementasinya akan lebih maksimal," katanya. 

Sementara itu, Kepala BKPSDM Kota Tangerang Heryanto menjelaskan piloting ini adalah satu program pemerintah pusat untuk mengintegrasikan data daerah dengan pusat.

Ini menjadi langkah percepatan juga untuk Kota Tangerang, khususnya percepatan pada proses kepegawaian. Kinerja baik atau buruknya pegawai pun bisa langsung terpantau oleh pusat.

"Harapan kami, kepada para ASN selaku pengelolaan kepegawaian di masing-masing OPD, data integrasi ini harus cepat-cepat kita penuhi. Sehingga, pengimplementasiannya bisa segera dijalani sebagaimana mestinya," harapnya.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

KOTA TANGERANG
Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Jumat, 21 November 2025 | 22:11

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar rapat koordinasi yang membahas penguatan sistem pencegahan korupsi melalui skema Monitoring, Controlling, Surveillance for Prevention (MCSP) Tahun 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill