Connect With Us

Penutupan Porprov VI Banten Melibatkan 926 Petugas Keamanan

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 29 November 2022 | 18:33

Apel pasukan gabungan terkait penutupan Porprov VI Banten di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Selasa, 29 November 2022. (Polres Metro Tangerang Kota / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten telah berakhir, Selasa, 29 November 2022.

Penutupan even olahraga terbesar se-Banten ini dilakukan di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.

Sebanyak 926 petugas keamanan gabungan dilibatkan dalam acara penutupan tersebut.

"Pengamanan ini melibatkan personel sebanyak 926 terdiri dari Polres Metro Tangerang Kota, TNI Kodim 0506/TGR, petugas Dishub, Satpol PP, PLN, BPBD Kota Tangerang," terang Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho.

Kapolres mengungkapkan, dalam pengamanan penutupan Porprov ke- VI Banten 2022, pasukan gabungan yang dikerahkan melakukan pengamanan melalui pola ring 1, 2 dan 3.

BACA JUGA: Hasil Akhir Perolehan Medali Porprov VI Banten: Kota Tangerang Juara Umum

"Kita sudah melakukan tactical wall game untuk semua pengendali bisa mengetahui apa yang menjadi tugasnya masing-masing saat pengamanan ini," ungkapnya. 

Pada pengamanan penutupan Porprov ini juga sama seperti pembukaan pada 20 November 2022, yakni diperbantukan BKO Polda Metro Jaya yakni penjinak bom (jibom) dan personel Brimob.

"Proses pengamanan ini kita lakukan secara humanis dan persuasif," jelasnya.

Zain menambahkan, selain dilakukan secara humanis dan persuasif seluruh personil kepolisian maupun TNI tidak ada yang menggunakan atau membawa senjata api (senpi) maupun gas air mata.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KOTA TANGERANG
Gratis! Begini Prosedur Ganti Dokumen Rusak Akibat Banjir di Disdukcapil Kota Tangerang

Gratis! Begini Prosedur Ganti Dokumen Rusak Akibat Banjir di Disdukcapil Kota Tangerang

Rabu, 28 Januari 2026 | 23:42

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang membuka layanan khusus bagi warga yang dokumen kependudukannya mengalami kerusakan atau hilang akibat musibah banjir.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

HIBURAN
Jalan di Karawaci Tangerang Ditutup untuk Syuting Film Lisa Blackpink, Ini Alternatifnya

Jalan di Karawaci Tangerang Ditutup untuk Syuting Film Lisa Blackpink, Ini Alternatifnya

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bersama Satlantas Polres Metro Tangerang Kota akan memberlakukan rekayasa lalu lintas dan penutupan jalan sementara di ruas Jalan K.S Tubun Karawaci, mulai 28-31 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill