Connect With Us

Ramaikan Opening Ceremony Tangerang Great Sale 2022 di Metropolis Town Square

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 30 November 2022 | 14:26

Kepala Bidang Perdagangan Disindagkopukm Kota Tangerang Shandy Sulaeman. (Achmad Irfan Fauzi / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com–Setelah semarak Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten selesai, kini masyarakat Kota Tangerang disuguhkan dengan event Tangerang Great Sale 2022.

Pesta diskon Tangerang Great Sale 2022 mulai dari 22 persen bisa dinikmati masyarakat di seluruh mal Kota Tangerang selama 1 Desember sampai 1 Januari 2023.

Adapun opening ceremony Tangerang Great Sale 2022 akan berlangsung di Mall Metropolis Town Square, Kota Tangerang, pada tanggal 1 sampai 4 Desember 2022.

Opening ceremony tersebut akan diramaikan dengan berbagai pelayanan publik seperti pelayanan kependudukan, pelayanan perizinan usaha, surat izin mengemudi (SIM), dan surat keterangan asal (SKA) barang ekspor.

Selain itu, akan diramaikan juga dengan produk-produk UMKM, sembako murah, kuliner Pasar Lama, hingga beragam acara perlombaan dan live musik.

Kepala Bidang Perdagangan Disindagkopukm Kota Tangerang Shandy Sulaeman menjelaskan, pembukaan Tangerang Great 2022 akan dimulai dengan penampilan tari daerah dan perlombaan hadroh.

"Lalu di hari kedua akan diramaikan dengan lomba mewarnai tingkat PAUD, lomba menari tingkat TK, live musik," jelasnya dalam keterangan tertulis, Rabu, 30 November 2022.

Selanjutnya pada hari ketiga, kata Shandy, akan diramaikan dengan lomba kreasi pangan dari Dinas Ketahanan Pangan Kota Tangerang, dan musik melayu.

"Di hari terakhir ada senam massal," katanya.

Shandy pun mengajak masyarakat untuk meramaikan acara Tangerang Great Sale 2022 yang digelar dalam rangka membangkitkan perekonomian demi mewujudkan Kota Tangerang yang sehat dan berdaya saing tersebut.


"Kami berharap masyarakat bisa memanfaatkan event Tangerang Great Sale 2022 ini, sehingga dapat meningkatkan daya beli masyarakat," pungkasnya.

SPORT
Masuk Zona Degradasi, Persita Tak Ingin Cemaskan Hasil Tim Lain

Masuk Zona Degradasi, Persita Tak Ingin Cemaskan Hasil Tim Lain

Rabu, 24 April 2024 | 11:53

Persita Tangerang kembali memasuki zona degradasi, tepatnya posisi ke-16 dengan raihan 33 poin dalam klasemen sementara BRI Liga 1 musim 2023/2024.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

TANGSEL
Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Usai Didemo Warga, BRIN Kembali Buka Jalan Raya Puspitek

Selasa, 23 April 2024 | 15:22

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) kabulkan tuntutan warga mengenai pembatalan penutupan Jalan Ray Puspitek yang menghubungkan kawasan Muncul, Kecamatan Setu, Kota Tangsel dengan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor.

HIBURAN
Diduga Narkoba, Chandrika Chika 'Papi Chulo' Ditangkap Polisi 

Diduga Narkoba, Chandrika Chika 'Papi Chulo' Ditangkap Polisi 

Rabu, 24 April 2024 | 07:56

Selebgram dan Tiktoker cantik yang sempat viral lewat joget Papi Chulo, Chandrika Chika diamankan polisi usai diduga terlibat penyalahgunaan narkoba.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill