Connect With Us

Belanja Dibayarin Pasar Modern Banjar Wijaya Tangerang Bantu Pemerintah Tekan Inflasi

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 6 Januari 2023 | 14:21

Program ‘Belanja Dibayarin’ yang digelar Pasar Modern Banjar Wijaya di Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Program ‘Belanja Dibayarin’ yang digelar Pasar Modern Banjar Wijaya di Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang pada Desember 2022 lalu, berhasil membantu pemerintah dalam mengurangi beban masyarakat, agar tidak terdampak inflasi. 

Demikian hal tersebut disampaikan Kepala Pasar Modern Banjar Wijaya, Ilham Wahyudi kepada media, Jumat 6 Januari 2023. 

Program yang digagas untuk menarik para pelanggan tersebut, rupanya tidak hanya mampu mendatangkan pelanggan baru untuk Pasar Modern Banjar Wijaya, tetapi juga pelanggan merasa diskon yang diberikan dalam rangka perayaan Natal dan Tahun Baru itu mampu membantu perekonomian mereka. 

“Kami bersyukur program Belanja Dibayarin ini disambut oleh pelanggan dan terutama pemerintah tentunya, kami dapat membantu tekan masyarakat yang terdampak inflasi,” jelas Ilham. 

Kemeriahan event ‘Belanja Dibayarin’ itu berujung pada pemberian door prize kepada para pelanggan.

“Sekitar 700 vouhcer potongan belanja Rp20 ribu dan 300 untuk kupon Rp35 ribu sudah kita sebar dari jauh-jauh hari. Hasilnya, dapat menyerap kebutuhan rumah tangga pelanggan. Kami akan terus melakukan program yang baik ini di kemudian hari, agar dapat membantu pelanggan dan terutama pedagang kami,” terang Ilham.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill