Connect With Us

Nyamar Jadi Ojol, Pelaku Curanmor Gasak Motor di Gerai Pegadaian Ciledug Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 18 Februari 2023 | 20:51

Pelaku curanmor berjaket ojol menggasak sepeda motor karyawan gerai pegadaian di Jalan HOS Cokroaminoto, Kelurahan Sudimara Timur, Kecamatan Ciledug, Jumat 17 Februari 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang menggunakan atribut ojek online (ojol) kembali beraksi di kawasan Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Aksi pencurian pada Jumat 17 Februari 2023, sore itu, terekam CCTV di sebuah gerai pegadaian, Jalan HOS Cokroaminoto, Kelurahan Sudimara Timur, Kecamatan Ciledug.

Korban pencurian, Satrio Azhari yang merupakan pegawai gerai pegadaian tersebut menjelaskan peristiwa itu terjadi pada pukul 15.36 WIB, saat dirinya hendak bersiap-siap pulang kerja.

"Saya lagi mau prepare pulang kerja jam 16.00 WIB. Tiba-tiba motor sudah tidak ada di depan toko. Pas dicek CCTV ternyata dicolong sama oknum berpakaian ojol (MAXIM)," katanya kepada Tangerangnews.com, Sabtu 18 Februari 2023.

Motor Honda Beat warna silver dengan Nopol B-5461-BAL yang terparkir di depan gerai itu dicuri dengan cepat oleh pelaku.

Atas pencurian tersebut, Satrio langsung melaporkannya ke Polsek Ciledug.

"Sudah lapor tapi sedang proses, karena BPKB-nya tidak saya bawa jadi laporannya dilengkapi besok,"  tukas Satrio.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill