Connect With Us

Unjuk Gigi di INACRAFT 2023, UMKM Binaan Disperindagkop Kota Tangerang Raup Ratusan Juta

Advertorial | Senin, 6 Maret 2023 | 18:26

UMKM Kota Tangerang melayani pembeli saat pameran di International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2023, Minggu 5 Maret 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-UMKM binaan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Kota Tangerang unjuk gigi di ajang tahunan International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2023.

Selama lima hari pelaksanaan acara di Jakarta Convention Center (JCC), pada 1 hingga 5 Maret 2023 kemarin, UMKM tersebut berhasil mendapatkan transaksi mencapai Rp137.070.500.

Ada tujuh UMKM binaan yang dikirim ke INACRAFT 2023, yaitu Roka Collection, Khimar Syar’i, Shetin Paper Flower, Bunga Rakit Krisna, Batik Akkar, NFZ Slingshots Indonesia, In’et (Indonesia Etnik). 

“Alhamdulillah, kemarin Disperindagop UKM Kota Tangerang sudah mengikuti INACRAFT tahun 2023, dan kami mengirimkan tujuh UMKM pilihan yang ada di Kota Tangerang. Mereka dipilih karena sudah menembus pasar internasional dan memang bergiliran dengan UMKM/IKM yang lain,” ungkap Kepala Disperindagkop UKM Suli Rosadi, Senin 6 Maret 2023.

Booth Kota Tangerang termasuk yang ramai dikunjungi. Terlebih, booth Kota Tangerang adalah booth terbesar dibanding Kota/Kabupaten lain di Provinsi Banten. 

“Alhamdulillah dan yang melakukan transaksi atau berbelanja di booth Kota Tangerang juga cukup banyak. Terbukti, secara keseluruhan total transaksi selama INACRAFT 2023 ini ada sebesar 137.070.500. Booth Kota Tangerang juga terbesar di Provinsi Banten dibandingkan dengan Kota/Kabupaten lainnya,” lanjut Suli.

Dengan diikutinya INACRAFT 2023 ini, diharapkan dapat memacu UMKM lainnya di Kota Tangerang untuk terus berinovasi dan menghasilkan produk-produk terbaik, yang dapat menembus pasar internasional.

“Jadi produk-produk yang ada di Kota Tangerang bisa dikenal lebih luas lagi, tidak hanya di Kota Tangerang saja. Harus bisa dikenal seluruh Indonesia, dan mudah-mudahan juga menembus pasar internasional,” harap Suli.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

KOTA TANGERANG
Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Jumat, 26 April 2024 | 14:27

Sebanyak 25 cabang olahraga (cabor) akan dipertandingkan dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten, yang berlangsung di Kota Tangerang pada8 Juni 2024 mendatang.

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill