Connect With Us

Usai Lebaran Yuk Cek Gula Darah Gratis di Puskesmas Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 26 April 2023 | 18:50

Pemeriksaan kesehatan gratis di Puskesmas Kota Tangerang pasca Lebaran, Rabu 26 April 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEW.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) membuka layanan pemeriksaan kesehatan gratis setelah Lebaran. 

Kepala Dinkes Kota Tangerang dr Dini Anggraeni mengungkapkan ada baiknya masyarakat segera memanfaatkan layanan kesehatan yang tersedia di 38 Puskesmas di Kota Tangerang, yakni dengan melakukan pemeriksaan gula darah secara gratis.

Apalagi saat Lebaran masyarakat kerap mengonsumsi makanan seperti opor ayam, rendang, semur daging dan kue nastar. makanan tersebut memiliki kandungan seperti santan, garam, lemak dan kolesterol berlebih sehingga dapat memicu berbagai penyakit.

“Yuk, kunjungi puskesmas atau klinik kepesertaan BPJS anda. Melakukan pemeriksaan gula darah, cek kolesterol dan cek asam urat,” imbau dr Dini, Rabu 26 April 2023. 

Ia pun menuturkan, tes gula darah secara rutin dapat membantu mengetahui kondisi kesehatan dan mengendalikan diabetes.

Jadi tidak ada salahnya melakukan pemeriksaan kesehatan yang berhubungan dengan kolesterol, gula darah maupun tekanan darah. 

“Dengan mengetahui hasil pemeriksaan, tentunya kita bisa mencegah penyakit yang dialami semakin memburuk dengan pengobatan yang tepat oleh dokter. Jadi, lebih baik mengetahui diawal atau mencegah, dari pada mengobati sesuatu yang sudah memburuk,” tegas dr Dini. 

Usai medical chek up, masyarakat juga bisa melakukan beberapa hal untuk menjaga agar tubuh tetap sehat setelah Lebaran. 

Di antaranya tidak makan berlebihan dan memperhatikan jumlah asupan yang dikonsumsi. Minum air putih yang cukup untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Batasi asupan makanan berlemak ataupun berminyak, termasuk gorengan.

Ini yang sedikit sulit dilakukan banyak orang, yaitu aktif bergerak dan melakukan olahraga ringan minimal 15 menit sehari. Tapi ada baiknya, lakukan sedikit olahraga di rumah, untuk kesehatan  dan kebugaran.

"Jadi badan siap untuk kembali beraktvitas seperti sebelum Lebaran atau puasa,” jelas dr Dini.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

HIBURAN
Jadwal Nonton dan Harga Tiket Film Siksa Kubur di Bioskop Tangerang Kamis 11 April 2024

Jadwal Nonton dan Harga Tiket Film Siksa Kubur di Bioskop Tangerang Kamis 11 April 2024

Kamis, 11 April 2024 | 06:53

Sutradara kawakan Joko Anwar mengeluarkan karya ke-10 dalam penyutradaraannya bertajuk "Siksa Kubur".

AYO! TANGERANG CERDAS
Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Terbatas hingga 31 Mei, Simak Syarat dan Cara Daftar Pra PPDB SD 2024 Kota Tangerang

Kamis, 28 Maret 2024 | 12:29

Pemerintah Kota Tangerang telah membuka pendaftaran Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran baru. Tahap ini merupakan bagian dari proses PPDB yang harus diikuti.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill