Connect With Us

Hampir Penuh, Kapasitas TPA Rawa Kucing Terisi 80%

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 7 Juni 2023 | 11:00

Para pemulung mencari barang-barang yang bisa dijual kembali di timbunan sampah Tempat Pembuatan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com- Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang. hampir memenuhi kapasitas lantaran telah mencapai 80 persen.

Kepala Bidang Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Iwan mengatakan, TPA seluas 38 hektare itu per harinya menerima kiriman sampah sebanyak lebih 1.500 ton dari wilayah Kota Tangerang.

"Dengan luas 38 hektare itu ya hampir 80 persen sudah terisi. Iya, hampir overload," ujarnya dikutip dari beritasatu.com pada Rabu, 7 Juni 2023.

Bahkan, saat ini gunungan sampah di TPA Rawa Kucing telah mencapai ketinggian 25 meter. Kondisi ini tentunya amat mengkhawatirkan.

Iwan meminta kepada para pihak swasta untuk secara mandiri menyediakan tempat pengolahan sampah terpadu ( TPST) sebagai bentuk keterlibatan perusahaan dalam menanggulangi permasalahan lingkungan, khususnya sampah di wilayah Kota Tangerang.

"Jadi dengan itu perusahan ini punya kewajiban pengurangan sampah. Mereka menjalankan itu sehingga mengurangi penumpukan di TPA, dan bagaimanapun harus punya peran," imbuhnya.

Ia pun mengimbau masyarakat untuk turut serta mengurangi jumlah sampah dengan cara memilah terlebih dahulu sebelum diangkut oleh petugas ke TPA Rawa Kucing.

"Masyarakat bisa mengurangi sampah di sumber dengan melakukan pemilihan dengan pembentukan bank sampah misalnya, kita sosialisasikan dengan masyarakat mudah-mudahan dengan itu sampah ini bisa dikurangi," pungkasnya.

MANCANEGARA
20 WNI Terlibat Kecelakaan Bus Rombongan Jemaah Umrah, 6 Meninggal

20 WNI Terlibat Kecelakaan Bus Rombongan Jemaah Umrah, 6 Meninggal

Jumat, 21 Maret 2025 | 13:21

Sebuah bus yang mengangkut rombongan jemaah umrah mengalami kecelakaan tragis di Wadi Qudeid, Arab Saudi, pada Kamis, 20 Maret 2025, pukul 13.30 waktu setempat atau 17.30 WIB.

TANGSEL
Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Senin, 31 Maret 2025 | 13:00

Wakil Wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichan melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Islamic Center Baiturrahim, Kecamatan Serpong, Senin 31 Maret 2025.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Jumat, 7 Maret 2025 | 12:16

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah menetapkan daftar mata pelajaran yang akan diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik (TKA), yang menjadi pengganti Ujian Nasional (UN) bagi peserta didik sekolah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill