Connect With Us

Jumlah Hewan Kurban di Masjid Al Azhom Menurun, DKM: Khusus Tahun Ini

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 30 Juni 2023 | 13:52

Pemotongan hewan kurban di Masjid Raya Al-Azhom, Kota Tangerang, Kamis, 29 Juni 2023 (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Jumlah hewan kurban di Masjid Raya Al-Azhom, Kota Tangerang pada Hari Raya Iduladha 1444 Hijriah mengalami penurunan dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Ketua Harian Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Raya Al-Azhom Kota Tangerang Chaeruddin mengatakan, penurunan jumlah hewan kurban khusus terjadi pada tahun ini karena adanya distribusi pembagian ke tiap kecamatan di Kota Tangerang.

Diketahui, Masjid Raya Al-Azhom menerima 15 ekor sapi dan 9 ekor kambing untuk dikurbankan dalam perayaan Iduladha pada Kamis, 29 Juni 2023, lalu.

"Tahun ini jumlah hewan kurban di Masjid Raya Al-Azhom mengalami penurunan dari tahun-tahun sebelumnya. Tercatat, pada tahun ini terdapat. Namun, penurunan ini bukan karena tingkat partisipasi masyarakat yang menurun," ujar Chaeruddin.

Dalam prosesi kurban, pihak Masjid Raya Al-Azhom bekerja sama dengan Rumah Pemotongan Hewan (RPH) dan Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang agar pemotongan dilakukan menggunakan alat-alat terbaru.

Meski mengalami penurunan, Chaeruddin memastikan pihaknya tetap menjaga kualitas hewan kurban dengan melakukan proses check and recheck kesehatan oleh Tim Monitoring dari DKP Kota Tangerang.

Sementara itu, Tim Monitoring Kesehatan Hewan Kurban DKP Kota Tangerang drh. Nurul Asila menuturkan, hewan kurban yang ada di Masjid Raya Al-Azhom dapat dipastikan tidak ada kecatatan, kelainan, maupun potensi menyakit yang dikandungnya.

"Prosesnya, ada pemeriksaan sebelum hari H di beberapa hari sebelumnya, selanjutnya ada pemeriksaan lanjutan pasca penyembelihan untuk memeriksa daging dan jeroan," jelasnya.

Selain itu, proses pengolahan limbah di Masjid Raya Al-Azhom tidak dilakukan secara sembarangan, melainkan di lahan kosong yang telah disediakan secara khusus oleh pihak DKM.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill