Connect With Us

Cegah Diare, 14.704 Bayi di Kota Tangerang Diimunisasi Rotavirus

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 15 Agustus 2023 | 17:16

Pemberian imunisasi rotavirus kepada bayi di Kota Tangerang, Selasa 15 Agustus 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) menggelar Kick Off Imunisasi Rotavirus serentak secara nasional, di Posyandu Nirwana, Kecamatan Karang Tengah, Selasa 15 Agustus 2023. 

Hal ini untuk mencegah terjadinya diare yang sangat rentan terjadi di usia bayi, serta menjalankan amanah Keputusan Menteri Kesehatan Nomor K.01.07/Menkes/1139/ 2022 tentang Pemberian Imunisasi Rotavirus.

Diketahui, imunisasi rotavirus di Kota Tangerang, pada dosis pertama adalah bayi usia dua bulan yang lahir mulai tanggal 16 Mei 2023.

Estimasi sasarannya sebanyak 14.704 bayi di 13 kecamatan, dengan target pelaksanaan rampung selama satu bulan.

Dengan ini, seluruh orangtua dapat mengantarkan anaknya untuk segera mendapat imunisasi rotavirus di 39 puskesmas dan seluruh posyandu yang ada di Kota Tangerang. 

“Hari ini kita lakukan kick off serentak di 39 Puskesmas dengan total target sasaran 14.704 bayi," kata dr Dini Anggraeni, Kepala Dinkes Kota Tangerang. 

Menurutnya, imunisasi jenis ini sangat penting dilakukan atau didapat para bayi di Kota Tangerang. Sebab, imunisasi rotavirus dapat mencegah terjadinya diare yang sangat rentan terjadi di usia bayi.

Dijelaskannya, diare merupakan penyakit yang masih menjadi masalah kesehatan di dunia maupun di Indonesia. penyakit ini menjadi penyumbang kematian nomor dua terbesar setelah pneumonia pada bayi dan balita.

"Selain itu, pada diare yang berulang juga dapat menimbulkan masalah tumbuh kembang anak, yaitu masalah stunting. Karena itu, salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah dengan tiga perlindungan imunisasi rotavirus," ungkap dr Dini.

Imunisasi RV diberikan secara oral dengan dosis 0,5 ml atau lima tetes sebanyak tiga dosis pada bayi usia 2 bulan, 3 bulan dan empat bulan. Yakni dengan interval minimal empat mingguan antar dosis.

"Imunisasi rotavirus terakhir diberikan pada bayi usia enam bulan 29 hari," jelasnya.

dr Dini berharap dengan ditambahkan imunisasi rotavirus ke dalam imunisasi rutin lengkap, semua bayi dan balita di Kota Tangerang dapat terlindungi dari penyakit menular dan berbahaya.

"Jadi anak-anak bisa tumbuh sehat menjadi generasi penerus bangsa yang kuat dan membanggakan,” harapnya.

HIBURAN
Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Rabu, 26 Maret 2025 | 11:57

Lebaran selalu menjadi momen yang dinanti untuk berkumpul bersama keluarga. Tahun ini, suasana terdapat empat rekomendasi film Indonesia terbaru yang siap menghibur penonton di bioskop.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

BANTEN
PLN Banten Jamin Listrik Tanpa Padam Selama Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah

PLN Banten Jamin Listrik Tanpa Padam Selama Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah

Minggu, 30 Maret 2025 | 09:31

Menyambut Hari Raya Idulfitri 1446 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan seluruh sistem kelistrikan dalam kondisi andal.

KOTA TANGERANG
Pedagang Daging Sapi di Pasar Malabar Tangerang Sepi Pembeli

Pedagang Daging Sapi di Pasar Malabar Tangerang Sepi Pembeli

Minggu, 30 Maret 2025 | 18:27

Menjelang Lebaran 2025, pedagang daging sapi di Pasar Malabar, Kota Tangerang, mengeluhkan sepinya pembeli.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill