Connect With Us

Wow, Pemilik KIA di Tangerang Bisa dapat Diskon Wisata 

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 20 September 2023 | 17:00

Suasana warga yang mengantre pelayanan keliling KIA di Kantor Kecamatan Pamulang, Jalan Siliwangi No.1, Pamulang Barat, Pamulang, Tangsel, Rabu (26/6/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com- Kepala Disdukcapil Kota Tangerang R Irman Pujahendra menyebut pemilik Kartu Identitas Anak (KIA) di Kota Tangerang akan mendapatkan diskon di sejumlah tempat wisata.

Tempat-tempat wisata tersebut di antaranya, diskon 50 persen di Aeropolis Sport Club, Kecamatan Neglasari, diskon 15 persen di Atlantic Aquatic Swimming, Kecamatan Tangerang. 

Lalu, diskon 25 persen di Fun World, Kecamatan Tangerang, dan diskon 10 persen di Toko Buku Gunung Agung, Tangcity Mal.

"Selain dimanfaatkan sebagai indentitas diri. Kalian (pemilik KIA) bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan diskon menarik," ujar Irman, Kamis, 21 September 2023.

Irman mengimbau agar anak-anak yang belum memiliki KIA agar segera melakukan permohonan ke stan pelayanan di tingkat kelurahan maupun di mal pelayanan publik yang berada di Tangcity Mall dan Icon Walk Cimone.

Menurut Irman, hal ini dalam rangka program Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang mewajibkan setiap anak Indonesia yang berusia di bawah 17 tahun untuk memiliki KIA.

Achmad Syaefuddin dari Aeropolis Sports Club mengatakan, anak-anak yang menunjukkan KIA miliknya akan mendapatkan diskon sebesar 50 persen dari harga tiket berenang di Aeropolis Sports Club.

"Nanti akan ada potongan 50 persen, harga normal sebesar 30 ribu dan nanti akan ada potongan 15 ribu rupiah," katanya.

Dia berharap kerja sama dengan Disdukcapil ini dapat terus berlanjut dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kota Tangerang.

"Saya harap, dengan kerja sama ini dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan dapat terus menjalin kerja sama dengan Disdukcapil," tutupnya.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill