Connect With Us

Disnaker Tangerang Klaim Serap 18 Ribu Tenaga Kerja Lewat Virtual Job Fair

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 27 September 2023 | 10:12

| Dibaca : 223

Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com- Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang mengklaim telah menyerap sebanyak 18.944 tenaga kerja melalui program virtual job fair.

Kepala Disnaker Kota Tangerang Ujang Hendra Gunawan mengatakan, jumlah tersebut diperoleh sejak pertama kali program virtual job fair dimulai pada September 2020 silam.

"Rinciannya 17.609 warga Kota Tangerang dan 1.335 warga luar Kota Tangerang," jelas Ujang, Kamis, 28 September 2023.

Ujang menuturkan, program virtual job fair tersebut secara rutin digelar dalam rangka mengentaskan angka pengangguran di Kota Tangerang.

Lebih lanjut, saat ini pihaknya telah menyiapkan Lab Bahasa atau fasilitas Kursus Bahasa, yang akan dibuka di lantai 4 Gedung Disnaker, Kota Tangerang.

Lab Kursus Bahasa tersebut merupakan bagian dari penunjang dalam perlindungan penempatan tenaga kerja luar negeri dengan bentuk sosialisasi lowongan di luar negeri dengan permulaan kelas lima bahasa.

"Ini menjadi terobosan baru Pemkot Tangerang dalam pengurangan angka pengangguran di Kota Tangerang," tutupnya.

NASIONAL
Wuih, Piala Dunia U-17 di Indonesia Tanpa Mati Listrik 

Wuih, Piala Dunia U-17 di Indonesia Tanpa Mati Listrik 

Minggu, 3 Desember 2023 | 13:35

TANGERANGNEWS.com- Ajang bergengsi Piala Dunia U-17 telah rampung digelar pada Sabtu, 02 Desember 2023. Dalam pertandingan final, Jerman berhasil mengalahkan Prancis di Stadion Manahan Solo.

OPINI
Mengakhiri Hegemoni Negara Penjajah untuk Solusi Palestina dan Dunia Islam

Mengakhiri Hegemoni Negara Penjajah untuk Solusi Palestina dan Dunia Islam

Senin, 4 Desember 2023 | 15:28

TANGERANGNEWS.com-Tidak dimungkiri apa yang terjadi di Palestina hari ini menyita perhatian masyarakat dunia khususnya kaum muslimin.

BANDARA
1.000 Personel Disiagakan di Posko Terpadu Bandara Soetta Selama Libur Nataru 2024

1.000 Personel Disiagakan di Posko Terpadu Bandara Soetta Selama Libur Nataru 2024

Minggu, 3 Desember 2023 | 18:38

TANGERANGNEWS.com-PT Angkasa Pura (AP) II akan kembali mengaktifkan posko terpadu pengamanan dan pelayanan penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.

SPORT
PSSI dan Amartha Diskusikan Dukungan Bagi Sepak Bola Indonesia di Masa Depan

PSSI dan Amartha Diskusikan Dukungan Bagi Sepak Bola Indonesia di Masa Depan

Senin, 4 Desember 2023 | 17:27

TANGERANGNEWS.com-Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bersama PT Amartha Mikro Fintek (Amartha), prosperity platform yang menghadirkan layanan keuangan inklusif untuk ekonomi, membicarakan dukungan untuk persepakbolaan Indonesia ke depan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill