Connect With Us

DLH Tegaskan Hanya Sampah Residu yang Masuk ke TPA Rawa Kucing

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 7 November 2023 | 15:00

Tempat penampungan sampah sementara di TPA Rawa Kucing Kota Tangerang pasca kebakaran, Selasa 24 Oktober 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang menegaskan sampah yang akan masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing haruslah sampah-sampah yang bersifat residu, yakni sulit atau tidak dapat didaur ulang kembali.

Kepala DLH Kota Tangerang Tihar Sopian mengatakan, hal itu dapat dilakukan dengan setiap masyarakat melakukan pemilahan sampah rumah tangga secara mandiri.

"Jika, pemilahan sampah dari rumah tangga ini dilakukan dengan baik, maka volume sampah yang dibuang ke TPA Rawa Kucing tidak akan terlalu banyak. Karena hanya ada sampah residu saja. Tentu, harapannya usia TPA Rawa Kucing bisa lebih panjang lagi," ujarnya Selasa, 07 November 2023.

Seperti diketahu, kapasitas TPA Rawa Kucing nyaris overload. Terlebih, TPA yang berlokasi di Kecamatan Neglasari ini baru saja dilanda kebaran hebat beberapa waktu lalu.

Tihar menuturkan, pihaknya juga menggandeng para aktivis dan penggiat lingkungan untuk membantu sosialisasi pemilahan sampah melalui aksi  Bank Sampah, Kampung Proklim, Adiwiyata, dan lainnya.

"Karena memang, sampah adalah urusan bersama, ayo memilah, mengolah dan memanfaatkan kembali, dan hanya sampah residu yang datang ke TPA Rawa Kucing," tegasnya.

Sementara itu, Tihar tidak menampik persoalan sampah di Kota Tangerang sempat tersendat. Namun, saat ini semua pelayanan sampah di Kota Tangerang sudah kembali normal.

Saat ini, DLH juga telah membangun tiga tandon guna mengantisipasi kebakaran di TPA Rawa Kucing tidak kembali terulang.

"Dan akan bertambah dengan target delapan tandon terbangun di TPA Rawa Kucing," pungkasnya.

NASIONAL
Presiden Prabowo Janji Pindah ke IKN Jika Gedung Ini Sudah Dibangun

Presiden Prabowo Janji Pindah ke IKN Jika Gedung Ini Sudah Dibangun

Rabu, 20 November 2024 | 13:46

Presiden Prabowo Subianto memastikan pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara tetap menjadi salah satu prioritas pemerintahannya. Namun, proses tersebut harus dilakukan secara matang dan terukur.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill