Connect With Us

Ada Letto Band, Ini Daftar Kegiatan di Festival Budaya Kota Tangerang 2023

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 9 November 2023 | 20:34

Ilustrasi festival di Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Festival Budaya Kota Tangerang akan kembali digelar tahun ini dengan sederet kegiatan menarik.

Mengusung semangat pelestarian budaya di Indonesia, festival ini akan digelar selama dua hari yakni, 10 November hingga 11 November 2023 mendatang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Rizal Ridholloh menjelaskan, Festival Budaya Kota Tangerang 2023 akan diisi dengan berbagai kegiatan meriah, di antaranya Kirab Budaya, Parade Aksi 1000 Pendekar, Lomba Tumpengan, dan Lomba Kasidah Tingkat Nasional.

Adapun tempat pelaksanaannya berlokasi di Taman Elektrik yang akan diubah menjadi runaway bagi para seniman, budayawan, hingga dihadiri para sepuh.

"Nanti juga akan ada Upacara Kearyaan dan upacara adat lainnya sebagai bentuk edukasi bagi masyarakat," terangnya, Kamis, 09 November 2023.

Selain itu, Angklung Manshur hingga band kenamaan Tanah Air Letto akan tampil dalam Festival Budaya Kota Tangerang.

"Grup band Letto akan tampil pada tanggal 10 dan Angklung Manshur tampil pada tanggal 11 November," ujarnya.

Kegiatan juga akan dimeriahkan dengan berbagai gerai UMKM Kota Tangerang dan UKM Budaya yang akan semakin menambah nilai daya tarik untuk dikunjungi.

"Pastinya, festival ini tidak hanya menghibur tetapi masyarakat juga akan mendapatkan edukasi tentang budaya yang ada di Indonesia," pungkasnya. 

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

KAB. TANGERANG
Driver Ojol Menangis di Polsek Kelapa Dua, Jadi Korban Penipuan Orderan Fiktif

Driver Ojol Menangis di Polsek Kelapa Dua, Jadi Korban Penipuan Orderan Fiktif

Rabu, 2 April 2025 | 12:33

Seorang Driver Online menangis saat di kantor Polsek Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, pada dini hari, Selasa 2 April 2025.

MANCANEGARA
Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Kamis, 3 April 2025 | 14:25

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan keadaan darurat ekonomi nasional pada Selasa, 2 April 2025, waktu setempat.

BANTEN
Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Rabu, 2 April 2025 | 11:14

Di balik cahaya lampu yang menyala di rumah, masjid, dan jalanan saat Hari Raya, ada sosok yang rela meninggalkan kebersamaan dengan keluarga demi menjaga keandalan listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill