Connect With Us

Meski Diguyur Hujan, Ribuan Warga Tumpah Ruah Ikut Tangerang Bershalawat dan Doakan Palestina

Fahrul Dwi Putra | Senin, 20 November 2023 | 18:32

Ribuan jemaah memadati halaman Masjid Raya Al-A'zhom, Kota Tangerang dalam Tangerang Bershalawat dan doa untuk Palestina, pada Minggu, 19 November 2023, malam. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Ribuan warga Kota Tangerang tumpah ruah mengikuti acara Tangerang Bershalawat bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf di Masjid Raya Al-A’zhom, pada Minggu, 19 November 2023, malam.

Padahal, malam itu wilayah Kota Tangerang tengah diguyur hujan berintensitas ringan. Namun, para jemaah baik dari dalam maupun luar Kota Tangerang. tak beranjak dari lokasi dan tetap mengikuti acara hingga selesai.

"Masyaallah, setiap gelaran salawatan di Kota Tangerang selalu dipadati jemaah," ungkap Habib Syech.

Dalam kesempatan itu, para jemaah juga diajak untuk mendoakan rakyat Palestina dari kekejaman zionis Israel sambil menyerukan perdamaian.

"Tujuannya sendiri ini menjadi momen untuk menyuarakan cinta perdamaian dan cinta terhadap akhlakul karimah bagi seluruh masyarakat hadir pada malam hari ini," tambah Habib Syech.

Sementara itu, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Tangerang Deni Koswara mengatakan, Tangerang Bershalawat merupakan agenda tahunan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

Menurutnya, Tangerang Bershalawat memiliki daya tarik tersendiri dan selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat, sehingga tidak heran setiap tahunnya selalu sukses menjaring puluhan ribu jemaah.

"Tangerang Bershalawat ini diharapkan mampu memantik keberkahan bagi seluruh masyarakat Kota Tangerang," pungkasnya.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill