Connect With Us

Lahiran di RSUD Kota Tangerang Gratis Pembuatan Akta Kelahiran, Ini Syaratnya

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 9 Januari 2024 | 05:49

RSUD Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGEANGNEWS.com-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang kembali meluncurkan inovasi pelayanan kesehatan yang menarik.

Salah satunya, fasilitas pembuatan akta kelahiran gratis akan diberikan bagi bayi yang dilahirkan di RSUD Kota Tangerang.

Direktur Utama RSUD Kota Tangerang dr. O.U Taty Damayanty menuturkan, pelayanan inovatif berupa pemberian fasilitas pembuatan akta kelahiran secara gratis tersebut merupakan bentuk komitmen, dalam peningkatan kualitas pelayanan kesehatan.

Terdapat beberapa persyaratan khusus untuk mendapatkan fasilitas menarik ini, yakni kedua orang tua memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kota Tangerang, Buku Nikah, Kartu Keluarga (KK), Surat Keterangan Lahir (SKL), dan mengisi formulir yang telah disediakan.

“Ini merupakan fasilitas unggulan yang menarik. Jadi, kami tidak hanya menyediakan layanan bersalin yang berkualitas, namun juga memberikan tambahan kemudahan bagi orang tua untuk tidak perlu repot mengurus administrasi akta kelahiran anaknya. Semuanya kami sediakan,” ujarnya, Senin 8 Januari 2024.

Lewat layanan akta kelahiran secara gratis tersebut, RSUD Kota Tangerang dinilai mampu mendorong peningkatan kesadaran masyarakat dalam menggunakan fasilitas kesehatan terpercaya untuk mengakses layanan kesehatan, khususnya bersalin.

“Kami berharap lewat ada fasilitas yang menarik ini mampu meningkatkan jumlah pemanfaatan layanan bersalin di RSUD Kota Tangerang. Terlebih, RSUD Kota Tangerang selama ini terus berkomitmen menghadirkan pelayanan kesehatan yang nyaman, terjangkau, dan terpercaya, termasuk layanan bersalin,” tambah Taty.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pemberian fasilitas pembuatan akta kelahiran secara gratis tersebut dapat dilihat pada laman media sosial resmi di Instagram/@rsudkotatgr atau menghubungi 0811-9232-421 (Humas) dan 0822-1912-2929 (Bidan Ami).

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill