Connect With Us

Butuh Vaksin Covid-19? Ini Cara Cek Ketersediaannya di Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 19 Januari 2024 | 22:30

Vaksinasi covid-19 di Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Bagi masyarakat Kota Tangerang yang membutuhkan vaksin covid-19 dapat terlebih dahulu memantau ketersediaan dan jadwal pelaksanaan vaksinasi, melalui laman akun instagram @dinkes.kotatangerang.

Pada bio Instagram Dinkes Kota Tangerang, telah tersedia di linktr.ee/Dinkes_Kota_Tgr yang dapat diakses masyarakat umum.

Dalam link tersebut, terdapat fitur Website Dinkes Kota Tangerang, Informasi Vaksin dan Imunisasi, Lapor Data Vaksin Covid-19 serta Lapor Positif Covid-19.  Berikut ini langkahnya:

1. Buka akun Instagram @dinkes.kotatangerang

2. Klik link linktr.ee/Dinkes_Kota_Tgr pada bio Instagram

3. Pilih fitur Informasi Vaksin dan Imunisasi 

4. Pilih puskesmas yang ingin dituju 

Data yang disajikan 39 puskesmas berupa tayangan feed Instagram. Masyarakat hanya perlu scroll feed untuk melihat jadwal atau informasi terkait layanan vaksinasi Covid-19.

Sebelum membuka gerai vaksinasi Covid-19, setiap puskesmas dipastikan memposting jadwal-jadwalnya, begitu juga dengan informasi ketika stok vaksin Covid-19 tidak tersedia. 

Masyarakat juga dapat melakukan pencarian informasi lebih lanjut melalui nomor whatsapp yang tersedia disetiap bio masing-masing instagram puskesmas.

Sebagai informasi, masyarakat Kota Tangerang telah diimbau untuk segera melengkapi dosis vaksinasi Covid-19. Mengingat, lonjakan kasus yang tengah terjadi di berbagai wilayah di Indonesia. 

Aturan melengkapi dosis vaksinasi Covid-19 tertuang dalam Surat Edaran Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor IM.02.04/C/4864/2023 tertanggal 15 Desember 2023.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill