Connect With Us

Persiapan Relokasi Sudah Matang, Pj Wali Kota Tangerang Instruksikan Pedagang Pasar Anyar Pindah Akhir Februari

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 27 Februari 2024 | 17:22

Pj Wali Kota Tangerang Nurdin menghadiri Rapat Koordinasi dengan agenda Percepatan Revitalisasi Pasar Anyar bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Kantor Kecamatan Tangerang, Selasa, 27 Februari 2024. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdi menyebut persiapan relokasi pedagang Pasar Anyar sudah matang dan sesuai ketentuan.

Hal itu disampaikan Nurdin dalam Rapat Koordinasi dengan agenda Percepatan Revitalisasi Pasar Anyar bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di di Kantor Kecamatan Tangerang, Selasa, 27 Februari 2024.

Dalan rapat tersebut, rencananya para pedagang Pasar Anyar sudah bisa direlokasi ke Pasar Anyar Selatan dan Pasar Mambo pada 29 Februari 2024.

"Kondisi di Pasar Anyar Selatan yang disewa dari PT KAI sudah dalam tahap pembersihan dan rencananya hari ini akan dilakukan flooring atau pengerasan, sehingga besok sudah bisa dipasang tenda," ujar Nurdin.

Lebih lanjut, Nurdin menyampaikan pemerintah kota (Pemkot) Tangerang telah menerima laporan 40 tenda dari 87 tenda yang dibutuhkan di Pasar Mampi telahbterpasang. 

"Hari ini masih terus dikerjakan juga sehingga pada tanggal 29 Februari nanti sudah bisa digunakan," ucap Pj Wali Kota dalam rapat tersebut.

Selanjutnya, Pj Wali Kota Tangerang Nurdin melakukan peninjauan ke tempat relokasi sementara yang akan digunakan oleh para pedagang Pasar Anyar hingga proses revitalisasi selesai.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill