Connect With Us

Optimalkan Security Operation Center, Diskominfo Kota Tangerang Jajaki Kerja Sama dengan Swiss German University

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 8 Maret 2024 | 20:48

Tim Diskominfo Tangerang saat kunjungan ke Swiss German University SGU, Jumat 8 Maret 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Tangerang melakukan kunjungan ke salah satu universitas di Kota Tangerang, yakni Swiss German University (SGU).

Kunjungan ini dalam rangka membahas perjanjian kerja sama antara dalam hal Security Operation Center (SOC).

Kepala Diskominfo Kota Tangerang Indri Astuti menuturkan, SOC merupakan pengamanan dan monitoring serangan cyber terhadap aplikasi-aplikasi milik Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.

“Tujuan dari kerja sama ini guna mengoptimalkan SOC yang dimiliki Diskominfo Kota Tangerang dengan pendampingan dan ditambah sistem yang dipunyai oleh Swiss Germany University,” tuturnya Jumat 8 Maret 2024.

Indri mengungkapkan kunjungan tersebut diterima langsung oleh Direktur Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat SGU James Purnama, Dekan Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi Maulahikmah Galinium, Bidang Ilmu Data dan Analistik SGU Eka Budiarto, Bidang Cyber Secutiry Charles Lim.

“Setelah dilakukan pembahasan, selanjutnya akan dilakukan perjanjian kerja sama dalam waktu dekat, sehingga menambah kembali kolaborasi Pemerintah Kota Tangerang dengan universitas,” ucap Indri.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

KAB. TANGERANG
Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Tatap Muka Terakhir, Warga Matagara Solid Dukung Maesyal-Intan

Sabtu, 23 November 2024 | 18:48

Masyarakat Kampung Mampelem Balong, RT01/04, Desa Matagara, Kecamatan Tigaraksa solid dukung pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor 02, Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah, Sabtu 23 November 2024.

BANTEN
Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten, Ribuan Massa Doakan Kemenangan Airin-Ade

Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten, Ribuan Massa Doakan Kemenangan Airin-Ade

Sabtu, 23 November 2024 | 23:33

Kampanye pasangan calon gubernur-wakil gubernur Banten Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi menutup kampanye Pilkada Banten dengan menggelar istigasah dan doa bersama di Alun-Alun Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Sabtu 23 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill