Connect With Us

Catat, Ini Jadwal dan Lokasi Pangan Murah Ramadan Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 13 Maret 2024 | 14:48

Warga membeli pangan mudah yang digelar Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang selama Ramadan, Rabu 13 Maret 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) memperpanjang Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar khusus bulan Ramadan di 13 kecamatan.

Kepala DKP Kota Tangerang Muhdorun menuturkan, GPM Ramadan sebagai upaya menjaga kestabilan harga pangan di bulan Ramadan.

Kegiatan pertama digelar di Kecamatan Periuk pada Rabu 13 Maret 2024, mulai pukul 09.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Adapun komoditas yang dijual dalam GPM Ramadan ini cukup lengkap, mulai dari beras, telur, gula pasir, minyak goreng, aneka bawang dan cabai, daging-dagingan hingga olahan daging atau frozen food. 

"Semua pangan atau komoditi dijual dengan harga yang lebih murah dibanding harga pasaran,” jelasnya.

 

Berikut Jadwal dan Lokasi GPM Ramadan Kota Tangerang:

1. Rabu, 13 Maret 2024 - Kecamatan Periuk – Halaman Kantor Kecamatan Periuk

2. Kamis, 14 Maret 2024 – Kecamatan Neglasari – Halaman GOR Neglasari Kelurahan Mekarsari

3. Senin, 18 Maret 2024 – Kecamatan Karawaci – Halaman Kantor Kelurahan Margasari

4. Selasa, 19 Maret 2024 – Kecamatan Tangerang – Halaman Kantor Kelurahan Kelapa Indah

5. Rabu, 20 Maret 2024 – Kecamatan Cibodas – Halaman Kantor Kelurahan Cibodas

6. Kamis, 21 Maret 2024 – Kecamatan Jatiuwung - Halaman Kantor Kecamatan Jatiuwung

7. Senin, 25 Maret 2024 – Kecamatan Cipondoh – Halaman Kantor Kecamatan Cipondoh

8. Selasa, 26 Maret 2024 – Kecamatan Pinang – Halaman Kantor Kecamatan Pinang

9. Rabu, 27 Maret 2024 – Kecamatan Benda – Halaman Kantor Kelurahan Benda

10. Kamis, 28 Maret 2024 – Kecamatan Batuceper – Embung Batu Sari Kecamatan Batuceper

11. Senin, 1 April 2024 – Kecamatan Ciledug – Halaman Masjid Al Hidayah, Halaman Parkir Kelurahan Paninggilan Utara

12. Selasa, 2 April 2024 – Kecamatan Larangan – Halaman Masjid Al Ihsan, Jalan Inpres XI, RT 03, RW 05, Kelurahan Gaga, Kecamatan Larangan

13. Rabu, 3 April 2024 – Kecamatan Karang Tengah – Halaman Kantor Kelurahan Pondok Pucung

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill