Connect With Us

Tumbangkan Persika 1952 Karawang 2-0, Persikota Lolos ke 16 Besar Liga 3 Nasional

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 14 Mei 2024 | 09:15

Persikota Tangerang melawan Persika 1951 Karawang di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Senin, 13 Mei 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Persikota Tangerang dipastikan melaju ke babak 16 besar Liga 3 Nasional usai menumbangkan Persika 1951 Karawang dengan skor 2-0 di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Senin, 13 Mei 2024.

Dua gol itu dicetak oleh Luthfi El Hakim lewat tendangan titik putih di menit 25 dan Yadi di menit 66.

Klub berjuluk Bayi Ajaib tersebut kini berada di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 6 poin dari dua kemenangan beruntun di babak 32 Besar Liga 3 Nasional.

Pelatih Persikota Tangerang Fachrudin mengatakan, tim besutannya dipastikan mengamankan tiket untuk melaju ke babak 16 Besar Liga 3 Nasional.

Kendati begitu, satu pertandingan pamungkas di babak 32 Besar Liga 3 Nasional dengan beberapa perubahan line up lantaran adanya sejumlah pemain yang mendapat akumulasi kartu kuning.

"Kita tetap optimis dapat meraih poin penuh, terlebih pertandingan terakhir besok dapat dipastikan kembali diperkuat sang kapten tim (Azka Fauzi)," ujar Fachrudin pascapertandingan.

Selanjutnya, Persikota Tangerang akan berhadapan dengan Tornado FC Pekan Baru di laga pamungkas babak 32 besar Liga 3 Nasional pada Rabu, 15 Mei 2024, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang.

BANTEN
Wawan Suami Airin Bakal Diperiksa Kejati Banten Soal Dugaan Korupsi Proyek Sport Center

Wawan Suami Airin Bakal Diperiksa Kejati Banten Soal Dugaan Korupsi Proyek Sport Center

Kamis, 21 November 2024 | 02:23

Tubagus Chaeri Wardhana atau Wawan, suami mantan Wali Kota Tangsel yang juga Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany bakal diperiksa sebagai saksi oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill