Connect With Us

Tabung Gas Elpiji Bocor, Dapur Rumah Makan Gudeg Koyor di Larangan Tangerang Ludes Terbakar

Yanto | Jumat, 7 Juni 2024 | 19:59

Petugas pemadam kebakaran memadamkan api yang membakar dapur Rumah Makan Gudeg Koyor di Jalan Haji Adam Malik, Kelurahan Kreo Jaya, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang, Jumat 07 Juni 2024, siang. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Seorang wanita histeris saat mengetahui dapur Rumah Makan Gudeg Koyor tempatnya berkerja kebakaran, Jumat 07 Juni 2024, siang.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.28 WIB di Jalan Haji Adam Malik, Kelurahan Kreo Jaya, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang.

“Benar ada kebakaran, kita terima laporan pukul 12.28 WIB, dan tiba di sana pukul 12.40 WIB. Pemadaman selesai pukul 12.50 WIB,” Komandan Regu 02 dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) UPT Ciledug Kota Tangerang Yahyah.

Menurutnya, kebakaran terjadi akibat kebocoran tabung gas elpiji di dapur rumah makan. Sempat membakar ruangan dapur dan peralatan masak tempat usaha tersebut.

“Syukurnya kejadian tersebut hanya tempat dapur yang terbakar dan tidak merambat ke bangunan lain,” jelas Yahyah.

Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 2 unit mobil damkar dalam kebakaran tersebut. 

“Total kerugian belum diketahui,” tutupnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Seru Banget! KPU Kota Tangerang Bahas Pilkada Bareng Anak SMAN 8 Tangerang

Seru Banget! KPU Kota Tangerang Bahas Pilkada Bareng Anak SMAN 8 Tangerang

Senin, 26 Agustus 2024 | 13:08

Bosan dengan sosialisasi yang kaku? KPU Kota Tangerang bikin acara Pilkada jadi seru banget. Sabtu kemarin, 24 Agustus 2024 mereka ngadain acara KPU Goes to School di SMAN 8 Kota Tangerang.

NASIONAL
Dibatasi Mulai Oktober, Simak Cara Daftar BBM Subsidi 

Dibatasi Mulai Oktober, Simak Cara Daftar BBM Subsidi 

Sabtu, 7 September 2024 | 21:39

Pemerintah akan menerapkan kebijakan pembatasan distribusi BBM bersubsidi, seperti Pertalite dan Solar, yang rencananya berjalan efektif pada Oktober atau November 2024.

BANTEN
Kalifah Banten Tampilkan Leuit Baduy di MTQ Nasional Kaltim 2024

Kalifah Banten Tampilkan Leuit Baduy di MTQ Nasional Kaltim 2024

Sabtu, 7 September 2024 | 22:39

Kafilah Provinsi Banten menampilkan Leuit Baduy pada Pawai Taaruf Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) ke XXX Kalimantan Timur (Kaltim) Tahun 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill