Connect With Us

Jalur Terakhir Pendaftaran PPDB SMP Kota Tangerang Dibuka Rabu Ini 

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 10 Juli 2024 | 11:34

Orangtua siswa mendaftarkan anaknya dalam PPDB Kota Tangerang tahun ajaran 2023/2024 (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)

TANGERANGNEWS.com-Jalur Prestasi Nilai Rapor Dalam dan Luar Kota pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP di Kota Tangerang untuk tahap pertama dibuka, Rabu, 10 Juli 2024.

Pendaftaran melalui nilai rapor merupakan jalur terakhir untuk PPDB tingkat SMP untuk tahun ajaran 2024/2025 di Kota Tangerang.

Untuk mengikuti jalur ini, terdapat sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi, antar lain, nilai rata-rata rapor yang digunakan diperoleh dari lima semester, yakni kelas 4 semester 1 dan 2, kelas 5 semester 1 dan 2, serta kelas 6 semester 1.

Sedangkan, pendaftaran dibuka pukul 08.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Sementara pengumumannya dapat langsung dilihat pada pukul 20.00 WIB.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin mengatakan, PPDB tingkat SMP tahun ini memang dibuka dalam dua tahap. Meski begitu, tahap kedua hanya akan dibuka jika masih kuota yang belum terisi. 

Berdasarkan hal itu, tahap kedua akan dibuka sesuai jadwal pada 12 Juli 2024.

"Maka manfaatkan waktu sebaik-baiknya untuk mendaftar. Pastikan akun sudah terdaftar dan kelengkapan dokumen tidak ada yang tertinggal," katanya.

Jamaluddin menegaskan, tidak ada kursi yang diperjualbelikan dalam PPDB tahun ini.

"Pendaftaran tahap dua juga hanya jalur Prestasi Nilai Rapor Dalam Kota, dan tidak ada jalur lainnya," tukasnya.

KAB. TANGERANG
Lebih dari 7.000 Pelamar Daftar Formasi CPNS Pemkab Tangerang, Damkar Paling Diminati 

Lebih dari 7.000 Pelamar Daftar Formasi CPNS Pemkab Tangerang, Damkar Paling Diminati 

Sabtu, 7 September 2024 | 22:13

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang membuka 500 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024, yang terdiri dari 272 posisi tenaga kesehatan dan 228 tenaga teknis.

NASIONAL
Dibatasi Mulai Oktober, Simak Cara Daftar BBM Subsidi 

Dibatasi Mulai Oktober, Simak Cara Daftar BBM Subsidi 

Sabtu, 7 September 2024 | 21:39

Pemerintah akan menerapkan kebijakan pembatasan distribusi BBM bersubsidi, seperti Pertalite dan Solar, yang rencananya berjalan efektif pada Oktober atau November 2024.

TANGSEL
Polisi Buru Pelaku Penculikan dan Pencabulan Bocah SD Modus Jemput Sekolah di Tangsel

Polisi Buru Pelaku Penculikan dan Pencabulan Bocah SD Modus Jemput Sekolah di Tangsel

Sabtu, 7 September 2024 | 21:40

Pihak Kepolisian tengah menyelidiki kasus penculikan disertai dugaan pencabulan tehadap bocah SD di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

WISATA
Favehotel Ganti Nama Jadi Sahid Bandara Soetta, Ini Fasilitas Barunya 

Favehotel Ganti Nama Jadi Sahid Bandara Soetta, Ini Fasilitas Barunya 

Jumat, 6 September 2024 | 11:40

Salah satu hotel bintang tiga di Kota Tangerang telah resmi melakukan rebranding, yakni memperbarui nama dan fasilitasnya demi meningkatkan kenyamanan tamu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill