Connect With Us

Gencar Razia Pajak Kendaraan di Kota Tangerang, Catat Tanggal dan Lokasinya

Redaksi | Rabu, 18 September 2024 | 12:46

Petugas Samsat Cikokol menggelar razia pajak kendaraan di Jalan TMP Taruna arah RSUD Tangerang, Rabu 18 September 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com - Samsat Cikokol tengah menggencarkan razia pajak kendaraan di wilayah Kota Tangerang. Bulan September ini akan ada dua kali razia di sejumlah titik. Berikut jadwal dan lokasi yang akan menjadi titik razia.

Dwi Nopriadi Atma Wijaya, selaku Kepala Samsat Cikokol, menginformasikan bahwa razia akan dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada Rabu dan Kamis, 18-19 September 2024 dengan titik lokasi yang berbeda.

"Kami akan menggelar razia kendaraan yang menunggak pajak mulai hari Rabu dan Kamis pekan ini, kata Dwi kepada TangerangNews, Rabu 18 September 2024. 

Dwi menyampaikan, tujuan utama dari razia ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak kendaraan tepat waktu. 

Karena menurut data, banyak kendaraan baik roda dua maupun roda empat di wilayah Kota Tangerang yang menunggak pajak. 

"Dengan harapan razia ini dapat mengingatkan pemilik kendaraan untuk melaksanakan kewajibannya membayar pajak," sebutnya. 

Selain itu, razia ini juga bertujuan untuk menertibkan kendaraan yang tidak sesuai dengan aturan lalu lintas. 

Disebutkan Dwi, razia akan digelar di sejumlah titik di wilayah Kota Tangerang. Antar lain Jalan Raya Bayur, Kecamatan Neglasari, Jalan Raya TMP Taruna arah RSUD Tangerang serta Jalan Daan Mogot depan Polres Metro Tangerang Kota. 

Sejumlah petugas gabungan akan diterjunkan untuk mengamankan razia pajak kendaraan.

"Razia ini melibatkan petugas gabungan dari Samsat Cikokol, Polres, Jasa Raharja dan Bank Banten," sebutnya. 

Diketahui, Agustus lalu razia pajak juga dilakukan Samsat Cikokol. Lokasinya di Jalan Raya Palem Semi, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. Total sebanyak 90 kendaraan terjaring razia. 

Di lokasi ini banyak juga yang melakukan pembayaran pajak secara langsung. Namun ada juga yang meminta tenggat waktu dengan alasan belum cukup uang. 

Seperti yang dialami Rohadi, salah seorang pengendara roda dua. Pajak kendaraannya sudah lewat dua bulan dari jatuh tempo yang harus dibayarkan. "Saya memang niat bayar, tapi uangnya belum cukup ini," akunya. 

TEKNO
Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rekomendasi Custom Software Development Company di Indonesia

Rabu, 19 Maret 2025 | 22:47

Cari perusahaan pengembang software kustom terbaik di Indonesia? Temukan rekomendasi terpercaya untuk solusi software yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

BANTEN
Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Rabu, 2 April 2025 | 11:14

Di balik cahaya lampu yang menyala di rumah, masjid, dan jalanan saat Hari Raya, ada sosok yang rela meninggalkan kebersamaan dengan keluarga demi menjaga keandalan listrik.

TANGSEL
Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Idulfitri 2025, Wakil Wali Kota Tangsel Berpesan Tetap Jaga Kualitas Keimanan Usai Puasa

Senin, 31 Maret 2025 | 13:00

Wakil Wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichan melaksanakan Salat Idulfitri di Masjid Islamic Center Baiturrahim, Kecamatan Serpong, Senin 31 Maret 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill