Connect With Us

Gaungkan Keberlanjutan, Nurdin Optimis ke Pemerintahan Baru Prabowo

Fahrul Dwi Putra | Senin, 21 Oktober 2024 | 22:44

Pj Wali Kota Tangerang Nurdin saat ditemui awak media, Senin, 21 Oktober 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin mengaku optimis terhadap pemerintahan baru di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. 

Setelah pelantikan pada 20 Oktober 2024, lalu, Nurdin berharap besar agar arah kebijakan nasional yang digariskan dapat mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Tangerang.

"Semoga kepemimpinan mereka membawa kemajuan yang signifikan, terutama dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Tangerang," ujar Nurdin, kepada para awak media, di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin, 21 Oktober 2024.

Dalam kesempatan itu, Nurdin juga menyampaikan apresiasinya kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin atas kontribusi besar yang telah mereka berikan selama 10 tahun memimpin Indonesia. 

Menurutnya, banyak pencapaian positif yang telah dirasakan masyarakat selama periode kepemimpinan tersebut, terutama dalam hal pembangunan.

Di sisi lain, Nurdin menegaskan, Kota Tangerang siap terus bergerak maju, mendukung setiap kebijakan strategis yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo.

Ia meyakini bahwa dengan kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah, Kota Tangerang bisa berkontribusi lebih dalam pembangunan nasional yang berkelanjutan.

"Kami berkomitmen untuk mendukung arah kebijakan dan program-program yang digariskan oleh Bapak Presiden Prabowo, khususnya dalam pembangunan di Kota Tangerang," katanya.

BISNIS
Lippo Karawaci Raih Penjualan Rp4,5 Triliun di Kuartal III 2024, Didominasi Residensial

Lippo Karawaci Raih Penjualan Rp4,5 Triliun di Kuartal III 2024, Didominasi Residensial

Senin, 21 Oktober 2024 | 18:13

PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), platform real estate dan layanan kesehatan terkemuka di Indonesia, mengumumkan pra penjualan Kuartal III 2024 mencapai Rp4,25 triliun, atau sekitar 79% dari target tahun ini.

TANGSEL
Sabet Korban Pakai Celurit, 2 Begal di Ciputat Tangsel Dibekuk saat Beraksi

Sabet Korban Pakai Celurit, 2 Begal di Ciputat Tangsel Dibekuk saat Beraksi

Selasa, 22 Oktober 2024 | 23:40

Dua pelaku pembegalan diamankan Polisi saat beraksi di kawasan Prapatan Duren, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

NASIONAL
Ingin Tahu Kandungan Bahan pada Amaterasun Sunscreen?

Ingin Tahu Kandungan Bahan pada Amaterasun Sunscreen?

Senin, 21 Oktober 2024 | 18:00

Memang tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa sunscreen merupakan salah satu produk perawatan kulit yang wajib dimiliki, terlebih bagi mereka yang sering beraktivitas di luar ruangan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill