Connect With Us

3 Remaja 14 Tahun Tenteng Celurit Mau Tawuran Diciduk Polisi di Jatiuwung

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 9 Februari 2025 | 22:14

Ilustrasi tawuran (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Unit Reskrim Polsek Jatiuwung, Polres Metro Tangerang Kota berhasil mengamankan tiga remaja diduga akan melakukan tawuran. Polisi juga menyita dua senjata tajam jenis celurit dan corbek.

Kapolsek Jatiuwung Kompol Rabiin mengungkapkan ketiga remaja itu diamankan di depan Pom Bensin Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Jatake, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang.

"Bahwa sebelumnya, adanya laporan masyarakat melalui layanan 110 yang menginformasikan bahwa ada sekelompok anak remaja bersepeda motor membawa sajam didaerah POM Bensin di wilayah Jatake. Diduga akan tawuran," terangnya Minggu 9 Februari 2025.

Merespon cepat aduan masyarakat tersebut, Kapolsek bersama unit Reskrim Polsek Jatiuwung melakukan pencarian dan menemukan keberadaan sekelompok remaja yang dilaporkan.

Petugas langsung melakukan penggeledahan terhadap mereka.

"Alhasil ditemukan dua sajam jenis celurit panjang dari tiga remaja berinisial FS, 14, MIC, 14, dan A, 14. Mereka telah diamankan di Mapolsek," ungkapnya.

Robiin menambahkan, terhadap remaja yang kedapatan membawa sejam ini, masih dilakukan proses pemeriksaan.

Pihaknya juga melibatkan Unit PPA Polres, Bapas Anak dan P2TP2A, termasuk juga memanggil pihak orang tua dan sekolah yang bersangkutan.

"Para remaja ini masih berusia belasan dan saat ini masih dilakukan pemeriksaan dengan melibatkan pihak terkait," tutupnya.

OPINI
Polemik Pagar Laut Tangerang: Kepentingan Masyarakat atau Kepentingan Beberapa Pihak?

Polemik Pagar Laut Tangerang: Kepentingan Masyarakat atau Kepentingan Beberapa Pihak?

Senin, 10 Februari 2025 | 14:02

Kejadian ini juga menjadi pengingat penting tentang dampak lingkungan dari pembangunan infrastruktur tanpa perencanaan dan pengawasan yang memadai.

PROPERTI
Paramount Petals Hadirkan Promo Spesial Chinese New Year 2025

Paramount Petals Hadirkan Promo Spesial Chinese New Year 2025

Rabu, 29 Januari 2025 | 13:22

Menyambut tahun baru dengan semangat optimisme, Paramount Petals meluncurkan program penjualan spesial bertajuk The Blossoms of Fortune Chinese New Year 2025.

KAB. TANGERANG
1.486 Unit PJU Bakal Dipasang di Kabupaten Tangerang pada 2025

1.486 Unit PJU Bakal Dipasang di Kabupaten Tangerang pada 2025

Senin, 10 Februari 2025 | 21:25

Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menargetkan sebanyak 1.486 unit Penerangan Jalan Umum (PJU) terpasang pada tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill