Connect With Us

Gelar Tasyakuran HUT ke-32, Ribuan Jemaah Doakan Keberkahan Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 27 Februari 2025 | 20:52

Sekda Kota Tangerang Herman Suwarman menghadiri acara Tasyakuran di Masjid Raya Al-A’zhom, Kamis, 27 Februari 2025. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-32 Kota Tangerang, Pemerintah Kota Tangerang menggelar acara Tasyakuran di Masjid Raya Al-A’zhom, Kamis, 27 Februari 2025. 

Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman, serta ribuan jemaah yang turut memanjatkan doa bersama untuk kemajuan dan keberkahan Kota Tangerang.  

Dalam sambutannya, Herman Suwarman mengungkapkan apresiasi atas kebersamaan dan dedikasi seluruh masyarakat serta jajaran pemerintah dalam membangun Kota Tangerang.  

"Tasyakuran ini bukan sekadar peringatan bertambahnya usia Kota Tangerang, tetapi juga wujud syukur atas pencapaian dan kemajuan yang telah kita raih bersama. Semoga keberkahan dan kesejahteraan selalu menyertai Kota Tangerang, serta seluruh masyarakatnya," ujarnya.  

Herman menambahkan, momen ini menjadi awal yang baik untuk menyambut bulan suci Ramadan yang akan segera tiba sekaligus mempererat silaturahmi, serta berbagi keberkahan kepada sesama.  

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, acara tasyakuran ini juga menandai pembukaan Bazar Ramadan yang menyediakan berbagai kebutuhan pokok dan kuliner khas Ramadan.  

Selain itu, DKM Masjid Raya Al-A’zhom juga telah menyiapkan berbagai kegiatan religius selama bulan suci, seperti pengajian, buka puasa bersama, kajian dhuha dan zuhur, hingga pelaksanaan zakat, infak, dan sedekah.  

"Mari kita jadikan Ramadan tahun ini sebagai momentum untuk meningkatkan kualitas diri dan mempererat persaudaraan," pungkasnya.

BISNIS
MBG dan Program 3 Juta Rumah Jadi Peluang Sejumlah Sektor Industri di 2025

MBG dan Program 3 Juta Rumah Jadi Peluang Sejumlah Sektor Industri di 2025

Minggu, 23 Februari 2025 | 16:21

Terpilihnya Donald Trump menjadi Presiden Amerika Serikat (AS) menyebabkan ketidakpastian ekonomi global, sehingga tidak dapat diharapkan untuk mendorong pertumbuhan dalam negeri.

HIBURAN
Vega Hotel Gading Serpong Hadirkan Promo Pasar Bedug Berhadiah Umrah 

Vega Hotel Gading Serpong Hadirkan Promo Pasar Bedug Berhadiah Umrah 

Selasa, 25 Februari 2025 | 11:02

Menyambut bulan suci Ramadan, Vega Hotel Gading Serpong mempersembahkan promo spesial berbuka puasa bertajuk Pasar Bedug. Program ini resmi diluncurkan pada Jumat, 21 Februari 2025

KAB. TANGERANG
3.177 Warga Tanjung Burung Tangerang Terdampak Banjir Kiriman Bogor

3.177 Warga Tanjung Burung Tangerang Terdampak Banjir Kiriman Bogor

Senin, 3 Maret 2025 | 17:29

Hujan deras yang melanda wilayah Jabodetabek menyebabkan sungai dan kali meluap di Tanjung Burung Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang. Akibatnya ratusan rumah wilayah tersebut terdampak banjir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill