Connect With Us

Wakil Wali Kota Tangerang Maryono Ajak Masyarakat Beli Sembako di Gerakan Pangan Murah Ramadan 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 4 Maret 2025 | 14:12

Wakil Wali Kota Tangerang Maryono saat mengisi kultum di Masjid Raya Al-A'zhom, Senin, 3 Maret 2025. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wakil Wali Kota Tangerang Maryono Hasan menjelaskan, komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dalam mempermudah masyarakat memenuhi kebutuhan pokoknya, khususnya selama bulan Ramadan. 

Melalui Gerakan Pangan Murah (GPM) Edisi Ramadan yang digelar di 13 kecamatan, masyarakat dapat memperoleh sembako dengan harga terjangkau mulai 4 hingga 24 Maret 2025.  

"Komitmen kami Sachrudin-Maryono setelah dilantik oleh Bapak Presiden Prabowo adalah ingin mewujudkan program gampang sekolah, gampang kerja dan gampang sembako bagi masyarakat Kota Tangerang. Seperti program gampang sembako sebelumnya, besok akan kembali hadirdi 13 kecamatan hingga menjelang lebaran," ujar Maryono saat mengisi kultum di Masjid Raya Al-A'zhom, Senin, 3 Maret 2025.  

Maryono mengajak masyarakat untuk memanfaatkan berbagai program yang telah disiapkan Pemkot Tangerang selama Ramadan.  

"Selain GPM untuk masyarakat agar gampang sembako, berbagai pelayanan dalam dunia pendidikan juga akan terus kita tingkatkan agar anak-anak di Kota Tangerang gampang sekolah. Peningkatan kompetensi serta job fair-jobfair agar masyarakat gampang kerja," jelasnya.  

Di bidang kesehatan, Pemkot Tangerang akan mulai menggalakkan layanan Puskesmas sore guna memperluas akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Tak hanya itu, Maryono juga mengingatkan pentingnya kepedulian sosial selama Ramadan.  

"Penting bagi kita untuk berinfak dan berbagi dengan sesama, khususnya di bulan Ramadan ini, untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan," pungkasnya.

TANGSEL
Efesiensi, Pemkot Tangsel Sewa Venue Swasta untuk Porprov Banten 2026

Efesiensi, Pemkot Tangsel Sewa Venue Swasta untuk Porprov Banten 2026

Sabtu, 19 April 2025 | 21:13

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memastikan penyelenggaraan ajang olahraga Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2026 tetap berjalan optimal, meski dengan pendekatan yang lebih efisien.

HIBURAN
Bertabur Bintang Superhero, Ini Deretan Daftar Pemain Avengers: Doomsday 

Bertabur Bintang Superhero, Ini Deretan Daftar Pemain Avengers: Doomsday 

Sabtu, 19 April 2025 | 17:05

Marvel Studios resmi mengumumkan deretan pemeran film Avengers: Doomsday yang dijadwalkan tayang pada Mei 2026. Meskipun perilisan film ini masih lebih dari setahun lagi, Marvel sudah mulai membangun antusiasme

NASIONAL
Memahami Diabetes Sebagai Penyakit Kronis, Ini Jenis dan Gejalanya

Memahami Diabetes Sebagai Penyakit Kronis, Ini Jenis dan Gejalanya

Sabtu, 19 April 2025 | 20:35

Diabetes adalah penyakit yang disebut sebagai ibu dari segala penyakit karena risiko komplikasi yang ditimbulkannya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill