Connect With Us

Kota Tangerang Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Tenis Meja IPL Youth Zona Banten 2025

Fahrul Dwi Putra | Senin, 21 April 2025 | 18:21

Ilustrasi tenis meja. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Kota Tangerang dipercaya menjadi tuan rumah ajang olahraga tingkat Provinsi Banten, yakni Indonesia Pingpong League (IPL) Youth Zona Banten akan diselenggarakan pada 25 hingga 27 April 2025 di Nambo Krida Arena.

Kejuaraan ini akan mempertandingkan tiga kelompok usia, yaitu U-13, U-15, dan U-18, serta diikuti oleh berbagai klub tenis meja dari seluruh wilayah Provinsi Banten.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang Kaonang mengatakan, Kota Tangerang selalu siap menyelenggarakan kejuaraan olahraga baik tingkat lokal, provinsi, nasional, hingga internasional.

"Kota Tangerang ditunjuk menjadi tuan rumah IPL Youth Zona Banten dan akan bertanding di Nambo Krida Arena," ujarnya pada Senin, 21 April 2025.

Kaonang menambahkan, GOR Gondrong menjadi salah satu venue andalan di Kota Tangerang yang sebelumnya juga pernah digunakan untuk kejuaraan tenis meja internasional dengan peserta dari lima negara.

Ia berharap masyarakat dapat ikut meramaikan dan memberikan dukungan kepada atlet-atlet muda yang akan bertanding di IPL Youth Zona Banten.

"Ayo kita dukung atlet Kota Tangerang yang bertanding di IPL Youth Zona Banten 2025. Mudah-mudahan, dapat menjadi regenerasi atlet dan memunculkan bakat-bakat baru," tutup Kaonang.

KOTA TANGERANG
Seleksi Dirum Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Dikawal Kejaksaan

Seleksi Dirum Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Dikawal Kejaksaan

Senin, 21 April 2025 | 20:45

Seleksi Calon Direktur Umum (Dirum) Perusahaan umum daerah (Perumda) PDAM Tirta Benteng, Kota Tangerang telah masuk dalam tahapan Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) serta Wawancara.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Arema FC BRI Liga 1 2024/2025, Asa Pendekar Cisadane Lanjutkan Kemenangan

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Arema FC BRI Liga 1 2024/2025, Asa Pendekar Cisadane Lanjutkan Kemenangan

Minggu, 20 April 2025 | 10:23

Persita Tangerang akan menjamu Arema FC pada laga pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2024/2025 yang digelar di Indomilk Arena, Minggu 20 April 2024, mulai pukul 15.30 WIB.

BISNIS
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

Rabu, 16 April 2025 | 21:22

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2024, pada Rabu, 16 April 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill