Connect With Us

Baru 5 PPK Serahkan Data Pemilih Pilpres

| Selasa, 26 Mei 2009 | 17:33

TANGERANGNEWS- Dari 13 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang ada di Kota Tangerang, hingga ini baru 5 PPK yang sudah menyerahkan laporan Datar Pemilih Sementara (DPS) hasil perbaikan Pilpres 2009 pada KPUD Kota Tangerang. Ketua Pokja Pemutakhiran Data Pemilih Baehaqi mengatakan, ke 5 PPK tersebut yakni PPK Tangerang, Larangan, Neglasari, Batu Ceper dan Benda. Sedangkan ke 8 PPK lainnya, lanjut Baehaqi, masih melaksanakan entri data dan menyusun daftar pemilih tempat mereka berdomisili. “Memang mengalami keterlambatan untuk menyerahkan DPS, mereka masih melakukan perbaikan," jelasnya. Menurut Baehaqi, keterlambatan tersebut dikarenakan berita acara pemutakhiran data harus diverifikasi dan dicek ulang oleh oleh PPK sebelum benar-benar di lakukan perbaikan akhir. Upaya ini dilakukan untuk mengantisipasi agar tidak ada lagi masyarakat yang mempunyai hak pilih atau sudah wajib pilih tidak terdaftar di DPS ataupun DPT nantinya.“Sekarang PPK sangat hati-hati dalam mengentri data pemilih, makanya mereka selalu melakukan kroscek hingga datanya benar" katanya. Meskipun masih dalam tahap entri data dan menyusun pemilih, Baehaqi mengatakan, sebagian PPS dari ke-8 PPK yang belum melaksanakan pengumuman DPS secara keseluruhan sudah mulai mengangsur menempelkan DPS. “Hasilnya sudah banyak yang diumumkan di kantor Kelurahan, tinggal masyarakat mengecek saja,” ungkapnya. Baehaqi menambahkan, meskipun KPUD langsung melakukan rekapitulasi terhadap laporan DPS hasil perbaikan, namun pihaknya belum bisa mengumumkan jumlah DPS kecuali 8 PPK yang ada di Kota Tangerang bisa menyetor laporan DPS hasil perbaikan pada KPUD. “Kita belum mengetahui data DPS sekarang, harus menunggu PPK lainnya untuk menyerahkan DPS perbaikan yang nanti akan diproses menjadi DPT,” ucapnya.(rangga)
SPORT
Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Senin, 25 November 2024 | 06:11

Persita Tangerang akhirnya memutus rekor buruk setelah berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025, di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024, lalu.

HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill