Connect With Us

Gudang Penyuntikan Gas Meledak di Karang Tengah, 3 Luka

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 19 Februari 2012 | 13:35

Kebakaran di Pergudangan Kosambi Permai. (tangerangnews / dira)




TANGERANGNEWS.com-Sebuah gudang penyuntikan gas yang berlokasi di Jalan Karyawan 1, Kelurahan Karang Timur, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, meledak dan membakar seluruh bangunan, pada Sabtu (18/2) pagi. Ledakan tersebut menyebabkan 3 karyawan mengalami luka bakar serius hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Menurut keterangan saksi, Sahdiah, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat itu, tiga karyawan diketahui sedang melakukan penyuntikan gas karena tercium bau bas hingga jarak 15 meter.

"Entar apa penyebabnya tiba-tiba terdengan suara ledakan keras sampai rumah saya bergetar. lalu saya keluar rumah dan melihat gudang gas itu sudah terbakar," katanya.

Warga sekitar sempat memeriksa ke dalam gudang. Mereka menemukan tiga karyawan gudang itu telah jatuh tersungkur akibat luka bakat serius di sekujur tubuhnya. "Ketiganya lansung dibopong ke luar dan dibawa ke rumah sakt," tambah Sahdiah.
 


Menurutnya gudang penyuntikan gas tersebut memang sudah sempat dilarang warga untuk peroperasi disekitar permukiman, karena membahayakan warga. "Warga sebelumnya  ingin mendemo tempat itu, karena tiap malam tercium bau gas yang menyengat," terangnya.


Sebanyak 10 unit mobol pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan api. Dengan bantuan warga, api berhasil dipadmkan satu jam kemudian.

Sementara Lurah Karang Timur, Nur Jali mengaku tidak mengetahui gudang apa yang terbakar karena tidak ada izinnya. "Saya juga sedang mencari data, tempat apa sebenarnya ini, karena karyawan dan pemiliknya belum dapat diketemui," tandasnya.(DRA)

 

KOTA TANGERANG
Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Jumat, 4 April 2025 | 13:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memastikan pelayanan kesehatan akan kembali beroperasi normal pascacuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

NASIONAL
Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Kamis, 3 April 2025 | 14:10

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid mengungkapkan, banyak sertifikat tanah lama yang belum memiliki peta kadastral.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill