Connect With Us

Warga Benda Temukan Ular Phyton

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 27 Maret 2012 | 17:35

Ular Phyton. (tangerangnews / rangga)

TANGERANG-Warga Jalan Raya Prancis, Kecamatan Benda, Kota Tangerang dihebohkan dengan penemuan Ular Phyton Kembang sepanjang 3,5 meter yang tengah melilit di sebuah mobil truk. Ular tersebut pertama kali ditemukan oleh pemilik truk, Acim Bule, Selasa (27/3) pagi.


Menurut Acim, penemuan ular tersebut berawa ketika itu ia hendak memanaskan mesin mobil truk. Tapi setelah distater, mesin mobilnya tidak menyala. Ia pun memeriksa mesin mobil tersebut. "Setelah di cek, ternyata tidak ada yang rusak. Saya bingung kenapa," katanya.

Merasa penasaran, Acim memeriksa bagian bawah mobil. Alangkah kagetnya Acim setelah melihat seekor ular melilit sasis mobil truk miliknya. “Saya kaget betul, ada ular yang melilit di bwah mobil. Saya juga binging kenapa bisa ada di sana, “ tambah Acim.

 
Kemudian Acim segera memberitahukan penemuan ular tersebut ke tetangganya. Dengan bantuan warga, ia mencoba mengeluarkan ular Phyton tersebut dari kolong truk. Namun mereka mengalami kesulitan hingga terpaksa membongkar bagian penutup sasis truk. "Dalam waktu satu jam ular phyton jenis kembang ini berhasil dikeluarkan. Beratnya sekitar 10 Kg," ungkapnya.


Acim sendiri berniat untuk memelihara ular tersebut dan tidak akan menjualnya. “Saya akan pelihara sampai besar, berapapun harganya tidak akan saya jual,“ tambah Acim.(RAZ)

 

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill