Connect With Us

Bebaskan Lahan Kali Angke, Dinas PU Kumpulkan Pengembang

| Minggu, 8 April 2012 | 20:40

Ratusan perumahan di Ciledug Indah tergenang air sepingang orang dewasa (tangerangnews / dira)


TANGERANG
-Proyek normalisasi Kali Angke untuk menanggulangi banjir di Kota Tangerang yang menelan dana APBN sebesar Rp 300 miliar hingga saat ini masih dalam tahap pembebasan lahan. Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tangerang tengah mengumpulkan para pengembang yang memiliki lahan dibantaran Kali Angke untuk diserahkan.

Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PU Kota Tangerang Suparman Iskandar mengatakan, sekitar 60 persen lahan di bantaran Kali Angke merupakan milik pengembang bebas. Pihaknya mengumpulkan para pengembang ini untuk mewajibkan menyerahkan lahannya guna memperlancar proses normalisasi Kali Angke. "Ada banyak pengembang yang memiliki lahan di bantaran Kali Angke. Sampai saat ini, baru 4 pengembang yang menyerahkan lahannya seperti pengebang Perumahan Puri Metropilitan, Wisma Tajur dan Agung Sedayu Grup," katanya.


Suparman menjelaskan, dari total panjang Kali Angke yang melewati Kota Tangerang sepanjang 11,7 KM, yang sudah dibebaskan baru sepanjang 4 KM. Sementara untuk pembebasan lahan milik warga, pihaknya tinggal menunggu kesiapan konsultan untuk melakukan pengukuran. "Setelah diukur, baru kita bayar. Harga tanahnya sesuai dengan NJOP," katanya.

Menurut Suparman, saat ini pengerjaan normalisasi baru dilakukan sepanjang 90 meter. Target proyek tersebut harus tercapai pada tahun 2014. "Lebar kali angke saat ini 27 meter dan akan ditambah 12 Meter serta saluran air selebar 1 meter," ungkapnya.(RAZ)
OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

KAB. TANGERANG
Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Jumat, 22 November 2024 | 16:44

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill