Connect With Us

Kenaikan Tiket KA, PT KAI di Tangerang Bagi-bagi Bunga Mawar

| Jumat, 28 September 2012 | 19:09

Petugas KAI bagi-bagi Bunga kepada penumpang. (tangerangnews / rangga)

Reporter : Rangga A Zuliansyah  

TANGERANG-Pihak Stasiun Kereta Api Kota Tangerang  yang terletak di Jalan Kisamaun, membagi-bagikan bunga mawar kepada para penumpang, dalam rangka memperingati ulang tahun PT Kereta Api Indonesia (KAI) ke 67 tahun. Pembagian bunga ini juga dilakukan sebagai upaya sosialisasi rencana kenaikan tarif.
 
“Kita memang membagi-bagikan bunga sebagai simbol terima kasih kita pada pengguna kereta api di HUT KAI yang ke 67 ini,” ujarnya, Kepala Stasiun Kereta Tangerang Suhada, Jumat (28/9).
 
Suhada menambahkan, pemberian bunga tersebut juga sebagai bentuk sosialisasi Commuter Jabodetabek, anak usaha PT Kereta Api Indonesia Persero, yang akan menaikkan harga tiket kereta commuter (kereta AC) seebsar Rp 2.000 untuk setiap tujuan.
 
“Kenaikan tarif kereta rel listrik (KRL) ini juga akan dibarengi dengan peningkatan pelayanan di seluruh stasiun dan semua layanan kereta.  Kenaikan tarif tersebut akan berlaku mulai 1 Oktober 2012,” ujarnya.
 
Terkait rencana kenaikan tarif ini, masyarakat berharap adanya peningkatan pelayanan dan kenyamanan. Pasalnya, masyarakat belum sepenuhnya percaya akan ada solusi pada peningkatan pelayanan salah satu moda transportasi masal ini.
 
"Sejauh ini pelayanan  belum maksimal, seperti tidak tepat waktu, kebersihan dan keamanan di kereta serta stasiun juga kurang sehingga merugikan kami sebagai pengguna jasa. Diharapkan dengan kenaikan tarif KA dapat  dibarengi dengan peningkatkan layanan di seluruh stasiun dan semua layanan kereta," kata Erna salah seorang satu pengguna jasa KA di stasiun Tangerang.

OPINI
Pemutihan Pajak Tanpa Pemutihan Sistem Hidup, Rakyat Terus Dipalak

Pemutihan Pajak Tanpa Pemutihan Sistem Hidup, Rakyat Terus Dipalak

Senin, 14 April 2025 | 14:10

Masyarakat Kota Tangerang antusias memanfaatkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor pada hari pelaksanaannya di Samsat Cikokol Tangerang.

NASIONAL
barenbliss Hadirkan Cushion dan Concealer Terbarunya

barenbliss Hadirkan Cushion dan Concealer Terbarunya

Kamis, 17 April 2025 | 20:31

barenbliss (BNB) meluncurkan dua inovasi make up terbarunya yakni Bloomdew Moonlight Dewy Mesh Cushion untuk kilau sehat tahan lama, serta Bloomdew Aqua Pearl Concealer untuk tampilan flawless yang natural.

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill