Connect With Us

Akan Dibangun Jalur Layang Busway Ciledug-Blok M

| Senin, 13 Mei 2013 | 22:03

Angkot ngetem di CBD Ciledug. Hal ini merupakan pandangan biasa, Pemkot Tangerang sendiri mengaku menyerah dengan kondisi ini. (tangerangnews / dira)

 
TANGERANG-Pemerintah Kota Tangerang meminta pemerintah DKI Jakarta untuk membangun jalur elevated (melayang) Busway jurusan Ciledug-Blok M untuk mengatasi kemacetan di wilayah tersebut.
 
"Kita sudah minta ke DKI untuk menambah jalur elevated busway dari Ciledug ke Blok M. Karena daerah Ciledug dan Larangan sering macet akibat bus Bianglala yang sering ngetem," ujar Wakil Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah.
 
Menurut Arief, semakin berkembangnya Kota Tangerang, kendaraan yang keluar masuk juga semakin banyak. Dalam sehari, kendaraan yang keluar masuk seperti sepeda motor 60 ribu dan 28 ribu mobil.
 
"Mudah-mudahan setelah dibangun jalur baru ini akan mengurangi kemacetan," katanya.
 
Selain itu, pihaknya juga akan mengembangkan jalur Bus Lane dari Terminal Poris Plawad hingga Kebon Nanas, untuk mempermudah masyarakat ke Jakarta.
 
Berdasarkan informasi, Pemprov DKI masih membahas kemungkinan teknis-teknis tanjakan dan turunan dari jalan layang Ciledug-Blok M.
 
Ada kemungkinan lokasi tanjakan dibangun dari perbatasan DKI dengan Tangerang di depan kampus Universitas Budi Luhur dan turun di perempatan CSW bulungan. Sedangkan sebelumnya hanya sampai di jalan layang Kebayoran Lama. Total panjang jalur tersebut sekitar 14,6 kilometer.(RAZ)
 
KAB. TANGERANG
Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Jumat, 22 November 2024 | 16:44

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat.

TEKNO
Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Sejumlah Pemda Termasuk Banten Gunakan Teknologi Geospasial ArcGIS

Jumat, 22 November 2024 | 15:51

Teknologi geospasial canggih ArcGIS, buatan Esri Indonesia telah diimplementasikan di berbagai provinsi dan kota utama di Indonesia, untuk mendukung pemerintah daerah (pemda) dalam mengambil keputusan berbasis data.

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill