Connect With Us

Anak Ultah ke-18, Ibu Kasih Kado Kokain

EYD | Minggu, 13 September 2015 | 14:12

Nicola Austen kini harus berurusan dengan hukum setempat setelah kedapatan memiliki 12 kantong kokain. Barang haram itu rencananya akan diberikan kepada putrinya yang akan berulang tahun ke-18 (daily mail / tangerangnews)

TANGERANG – Mana ada sih seorang ibu yang bakal menjerumuskan anaknya ke dalam hal negatif? Seharusnya memang begitu sih, namun untuk kasus ini tampaknya bisa jadi pengecualian. Bagaimana tidak, seorang ibu sengaja memberi hadiah kokain pada anaknya yang bakal berulang tahun ke-18.

Wah, ini sih namanya sudah gila banget. Bagaimana mungkin seorang ibu tega memberi jalan anaknya untuk masuk ke dunia obat-obatan terlarang. Memang, ini tidak masuk di akal sama sekali. Akan tetapi, mau bagaimana lagi toh seorang ibu yang tinggal di Kent, Inggris, ini melakukannya.

Adalah Nicola Austen, seorang ibu berusia 37 tahun, yang terlalu memanjakan anak perempuannya ketika akan berulang tahun ke-18. Entahlah, bisa jadi memang dia ingin anaknya merayakan ulang tahun dengan cara yang tidak biasa, seperti dilansir melalui Daily Mail.

Cara ini sungguh keterlaluan, di mana Austen membelikan 12 kantong kokain seharga 300 pounds (sekitar Rp 6,6 juta). Belum lagi, aksinya tidak berhenti di situ saja. Dia juga menambah hadiahnya dengan menyewakan mobil limousine agar anaknya itu bisa menikmati barang haram tersebut sendirian.

Akhirnya, belum sampai anaknya menerima hadiah tersebut. Ternyata, ibunya malah tertangkap polisi menemukan 12 kantong yang disembunyikan di tiga kamar rumahnya. Sehingga, dengan bukti yang cukup kuat itu, sang ibu harus menghadapi tuntutan dari Jaksa wilayah. Austen akan dituntut sembilan bulan penjara.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

TANGSEL
2 Peluru Nyasar Hantam Klinik Kecantikan di Pagedangan Tangsel

2 Peluru Nyasar Hantam Klinik Kecantikan di Pagedangan Tangsel

Jumat, 22 November 2024 | 18:39

Sebuah peluru nyasar menerjang klinik kecantikan di kawasan Kecamatan Pagedangan, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

BANTEN
Tak Berseberangan, Airin-Ade Tegaskan Sejalan dengan Pemerintahan Presiden Prabowo

Tak Berseberangan, Airin-Ade Tegaskan Sejalan dengan Pemerintahan Presiden Prabowo

Jumat, 22 November 2024 | 20:05

Calon Gubernur Banten nomor urut 01, Airin Rachmi Diany menyatakan berkomitmen untuk mendukung dan sejalan dengan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill