Connect With Us

Angka Perokok Pria Indonesia Tertinggi di Dunia Tembus 70,5%, Benarkah?

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 21 Mei 2023 | 04:15

| Dibaca : 232

Ilustrasi rokok batangan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Jumlah perokok kategori jenis kelamin laki-laki menempati posisi tertinggi di dunia hingga mencapai angka 70,5 persen.

Data tersebut diunggah oleh akun Twitter Wolrd of Statistics @stats_feed dari total 57 negara di dunia.

"Pangsa laki-laki yang merokok," tulis akun Wolrd of Statistics dikutip pada Minggu, 21 Mei 2023.

Di urutan kedua dengan perbedaan tipis ditempati oleh Myanmar 70,2 persen dan urutan ketiga diduduki oleh Bangladesh sebesar 60,6 persen.

Sedangkan, Swedia berada di urutan terbawah atau ke-57 dengan jumlah perokok laki-laki sebesar 6 persen.

Melansir dari Republika.co.id, berdasarkan hasil survei Global Adult Tobacco Survey (GATS) 2021 oleh Kementerian Kesehatan ditemukan bahwa perokok Indonesia berada pada urutan ketiga terbanyak di dunia dan urutan pertama untuk kategori laki-laki.

Dirjen Kesehatan Masyarakat Kemenkes Maria Endang Sumiwi memaparkan, sebanyak 70,2 juta orang orang dewasa atau 34,5 persen dari total jumlah penduduk merupakan perokok, sementara perokok pria mencapai sebesar 65,5 persen. Artinya, jumlah perokok pria di Indonesia mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

"Ternyata perokok Indonesia terbesar ketiga di dunia setelah India dan Cina. Kemudian perokok laki-laki Indonesia adalah yang terbanyak di dunia," katanya.

HIBURAN
Dibongkar Pesulap Merah, Ini Rahasia Dibalik Kotak Suara Berasap di Tangerang

Dibongkar Pesulap Merah, Ini Rahasia Dibalik Kotak Suara Berasap di Tangerang

Senin, 25 September 2023 | 17:05

TANGERANGNEWS.com- Marcel Radhival alias Pesulap Merah membongkar video viral asap keluar asap dari kotak suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Tangerang.

TANGSEL
Andre Taulany Buka Rumah Makan di Ciputat Tangsel, Begini Kata Wali Kota

Andre Taulany Buka Rumah Makan di Ciputat Tangsel, Begini Kata Wali Kota

Minggu, 24 September 2023 | 13:50

TANGERANGNEWS.com- Komedian sekaligus mantan calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Andre Taulany membuka usaha rumah makan bertajuk Warung Kondre yang berlokasi di Cipayung, Kecamatan Ciputat, Kota Tangsel pada Minggu, 24 September 2023.

BANTEN
10 Provinsi dengan Kerawanan Netralitas Pemilu Tertinggi, Banten Nomor 3

10 Provinsi dengan Kerawanan Netralitas Pemilu Tertinggi, Banten Nomor 3

Rabu, 27 September 2023 | 11:21

TANGERANGNEWS.com- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) telah merilis sepuluh provinsi dengan kerawanan netralitas aparatur sipil negara (ASN) tertinggi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill