Connect With Us

Hari Pertama Puasa, Harga Minyak Goreng dan Gula Terus Naik

| Sabtu, 22 Agustus 2009 | 13:15

TANGERANGNEWS- Harga bahan-bahan kebutuhan pokok pada hari pertama puasa masih stabil, namun harga minyak goreng dan gula tercatat terus merangkak naik. Dari pantauan, Sabtu (22/8), harga jual beras stabil tidak ada kenaikan. "Beras itu kita jual harganya tetap walaupun dari agen naik untuk beras yang Rp 5,5 ribu tadinya Rp 255 ribu sekarang dijual Rp 265 ribu per karung (50kg). Untuk beras yang Rp 5 ribu, agen menjual dari Rp 245 ribu menjadi Rp 255 ribu," ujar Nina pedagang beras di pasar tersebut. Namun harga gula pasir menurut seorang pedagang akan terus naik dari Rp 8.000/kg sebelum lebaran menjadi Rp 10.000/kg. Demikian juga dengan harga minyak goreng yang sampai saat ini naik dari sebelumnnya Rp 8.000/liter menjadi Rp 9.500/liter. "Saya rasa minyak dan gula ini yang masih naik, tapi dinaikkan secara bertahap saja jadi bisa mentok di harga Rp 10.000 sampai Lebaran"jelas Amen seorang pedagang di pasar Rawamangun. Amen menambahkan kenaikan harga gula dan minyak goreng tergantung harga dari pasar induk yang saat ini berkisar Rp 9.000 lebih untuk gula dan minyak. Akan tetapi ada penurunan yang terjadi pada harga telur ayam dari sebelum puasa Rp195 ribu/15 kg, menjadi Rp 189 ribu/15kg. Harga telur ayam ini diperkirakan pedagang hanya akan naik Rp 1.000/kg pada saat Lebaran. Akan tetapu harga daging ayam justru mengalami kenaikan dari sebelumnya Ro 20 ribu per potong sekarang menjadi Rp 25 ribu. Dapat dilihat harga bahan kebutuhan pokok bervariasi, ada yang naik, ada yang turun. Namun pembeli masih mengkhawatirkan adanya lonjakan harga menjelang Lebaran. "Harga sudah mulai naik dan mahal-mahal juga walaupun masih ada yang tetap atau turun tapi ya mau bagimana lagi, harus tetap dibeli," keluh Rini salah seorang pembeli di Pasar Rawamangun ini. (dtk)
HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

OPINI
Peringatan HGN: Guru Butuh Kesejahteraan Baru, Bukan Kesejahteraan Semu

Peringatan HGN: Guru Butuh Kesejahteraan Baru, Bukan Kesejahteraan Semu

Senin, 25 November 2024 | 15:39

Bulan November lekat dengan peringatan Hari Guru Nasional (HGN), tepatnya di tanggal 25. Mulai dari Paud, TK, SD, SMP, SMA, bahkan wali murid pun ikut andil dalam perayaannya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill