Connect With Us

Pengacara Antasari: Rhani Harus Jadi Tersangka

| Jumat, 28 Agustus 2009 | 01:38

TANGERANGNEWS- Pengacara Antasari Azhar balik menuding Rhani Juliani menggoda dan menjebak kliennya. Antasari tidak pernah menggoda apalagi melakukan hubungan intim dengan Rhani Jualiani di kamar 803 Hotel Gran Mahakam. "Kalau kita runut ceritanya rekonstruksi itu sendiri, Rhani ke sana menjebak AA (Antasari). Ia datang dengan korban (Nasrudin). Katanya penyidik bawa HP yang direkam. Logikanya siapa yang menggoda?" kata pengacara Antasari Ari Yusuf Amir, Kamis (27/8). Ari mengatakan, dalam BAP, Rhani mengatakan dirinya digoda Antasari bukan melakukan hubungan intim. Rhani merasa pembicaraan Antasari kepada dirinya dinilai semacam godaan. "Biasalah omongan-omongan. Bukan berhubungan intim. Itu kata Rhani tapi dibantah sama AA. Itu tidak benar," ujarnya. Menurut Ari, seharusnya penyidik mengembangkan keganjilan-keganjilan kasus ini. Penyidik seharusnya mencari tahu siapa orang di balik korban Nasrudin dan Rhani sehingga ada niat untuk menjebak dengan rekaman di Hotel Gran Mahakam. "Nasrudin-Rhani pasti mengetahui (yang menyuruh rekam). Rhani harus jadi tersangka. Kalau ini tujuannya untuk mencari materil," tegasnya. (dtk)
AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

OPINI
Peringatan HGN: Guru Butuh Kesejahteraan Baru, Bukan Kesejahteraan Semu

Peringatan HGN: Guru Butuh Kesejahteraan Baru, Bukan Kesejahteraan Semu

Senin, 25 November 2024 | 15:39

Bulan November lekat dengan peringatan Hari Guru Nasional (HGN), tepatnya di tanggal 25. Mulai dari Paud, TK, SD, SMP, SMA, bahkan wali murid pun ikut andil dalam perayaannya.

HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill