Connect With Us

RJ Lino Akan Datang ke KPK

EYD | Kamis, 28 Januari 2016 | 22:43

RJ Lino (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Mantan Dirut Pelindo II RJ Lino akan diperiksa perdana oleh KPK sebagai tersangka dalam kasus korupsi pengadaan Quay Container Crane (QCC) 2010, Jumat (29/1/2016). Lino siap memenuhi panggilan KPK.

"Pasti datang, tidak mungkin tidak datang," ujar pengacara Lino, Fredrich Yunadi di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (28/1/2016).

Fredrich di Mabes Polri untuk mendampingi Lino diperiksa polisi sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pengadaan mobile crane. Menurut Fredrich, tidak ada persiapan khusus dari kliennya dalam pemeriksaan besok.

"Apa tidak khawatir Jumat keramat?" tanya wartawan. "Nggak masalah, itu (Jumat keramat) kan kata Anda," jawab Fredrich.

KPK telah menetapkan Lino sebagai tersangka korupsi pengadaan QCC tahun 2010 dengan kerugian negara Rp 60 miliar. Lino telah membantah terkait kasus tersebut. Lino bahkan mengajukan praperadilan di PN Jaksel, namun akhirnya kandas.

Sedangkan di Mabes Polri, Lino ditetapkan sebagai saksi kasus dugaan korupsi pengadaan 10 unit mobile crane. Penyidik Mabes Polri telah menetapkan seorang tersangka, yaitu Direktur Teknik PT Pelindo II Ferialdy Noerlan dalam kasus ini.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

NASIONAL
Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Tidak Setiap Daerah Cocok, Wapres Gibran Minta Sistem Zonasi PPBD Dihapus

Jumat, 22 November 2024 | 16:10

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka meminta agar sistem zonasi pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) dihapus. Ia menilai, sistem tersebut tidak cocok diterapkan di semua daerah.

KAB. TANGERANG
Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Jumat, 22 November 2024 | 16:44

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill