Connect With Us

Empat Negara Bantu Indonesia Kejar Dana Century

| Rabu, 30 Desember 2009 | 19:16

TANGERANGNEWS-Swiss, Inggris, Hong Kong, dan Singapura membantu Indonesia mengejar aliran dana Bank Century. Keempat negara tersebut diduga menjadi tempat pelarian uang dari Bank Century.

"Mereka menyatakan siap membantu secara maksimal, dengan catatan permintaan pemerintah Indonesia memenuhi unsur-unsur yang ditentukan negara masing-masing," ujar Direktorat Jenderal Internasional Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Chairijah seusai jumpa pers di kantornya, Rabu (30/12).

Menurut dia, negara-negara itu juga mengakui ada aset yang dilarikan dari Indonesia sejak tahun 2004, dan dicurigai berasal dari Century.

Jika pemerintah bisa memberikan data dan bukti yang lengkap serta kuat, negara mitra bisa membekukan rekening yang diduga berisi uang yang dilarikan dari Century.

Chairijah menambahkan, Indonesia juga telah melayangkan permohonan ekstradisi dua buron warga negara Inggris, Rafat Ali Rizvi dan Hesham al Waraaq, bekas pemegang saham Bank Century, kepada pemerintah Inggris. "Kami masih menunggu jawaban dari sana (pemerintah Inggris)," ucapnya.

Terkait Bank Century, ia mengatakan pemerintah juga telah mengirimkan surat permohonan bantuan timbal balik (mutual legal assistance) ke 13 negara.(TI)
TEKNO
Nekat Tuntut Google, Pasutri Ini Dapat Ganti Rugi Rp40 Triliun

Nekat Tuntut Google, Pasutri Ini Dapat Ganti Rugi Rp40 Triliun

Selasa, 12 November 2024 | 10:34

Pasangan suami istri, Shivaun Raff dan Adam berani menggugat raksasa teknologi Google. Setelah berjuang beberapa tahun, mereka akhirnya mendapatkan ganti rugi senilai Rp40 triliun.

TOKOH
Ada 2 Sosok Paman Prabowo Subianto di TMP Taruna Tangerang, Begini Sejarahnya

Ada 2 Sosok Paman Prabowo Subianto di TMP Taruna Tangerang, Begini Sejarahnya

Minggu, 10 November 2024 | 14:34

Dua sosok paman Presiden RI Prabowo Subianto yang ikut gugur pada tragedi Lengkong pada masa itu, diistirahatkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Taruna, Kota Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

KOTA TANGERANG
15 Ribu Pelajar Kota Tangerang Dapat Bantuan Tangerang Cerdas pada 2024

15 Ribu Pelajar Kota Tangerang Dapat Bantuan Tangerang Cerdas pada 2024

Jumat, 15 November 2024 | 16:33

Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang telah menyalurkan bantuan Tangerang Cerdas kepada sebanyak 15 ribu siswa pada tahun 2024. Jumlah itu terdiri dari 10 ribu siswa SD/MI dan 5 ribu siswa SMP/MTs.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill