Connect With Us

Simak 5 Tips Atasi Jerawat Tanpa Skincare

Fahrul Dwi Putra | Senin, 17 Oktober 2022 | 11:35

Ilustrasi jerawat pada wajah. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Jerawat dianggap menjadi pengganggu ketika muncul di area wajah, sehingga banyak orang umumnya para remaja berusaha menyingkirkannya.

Demi mendapatkan wajah yang bersih tanpa jerawat seringkali digunakan produk-produk kecantikan. Meski begitu, penggunaan produk kecantikan sebenarnya belum tentu efektif untuk menghilangkan jerawat. Untuk hasil yang maksimal perlu dibarengi dengan gaya hidup sehat.

Pasalnya, ada banyak faktor yang menyebabkan timbulnya jerawat. Biasanya selalu di bagian kulit dengan kalenjar minyak yang banyak, wajah adalah salah satunya. Selain itu, faktor –faktor seperti  seperti stres, diet, dehidrasi, kurang tidur, atau produk kesehatan kulit yang tidak cocok dengan wajah.

Oleh karena itu, berikut ini adalah cara untuk mengatasi jerawat tanpa menggunakan produk kesehatan kulit, seperti dilansir dari sewaktu.com, Senin, 17 Oktober 2022:

 

Cuci Muka

Cara ini sering dianggap sepele banyak orang. Namun, dengan cuci muka sehabis bangun tidur mampu menghilangkan minyak berlebih, kotoran, dan riasan. Selain itu, wajah akan tampak lebih segar.

Menurut peneliti, jika kulit terasa kering sebaiknya menggunakan pembersih berbusa, setelah itu gunakan pelembab wajah noncomedogenic.

Untuk mendapat hasil yang maksimal perlu diimbangi dengan gaya hidup sehat, seperti mengurangi makanan dengan kandungan glikemik yang tinggi sehingga produksi minyak menjadi berlebih.

Untuk itu, Fokuslah makanan rendah glikemik seperti sayuran, buah, biji-bijian, beras merah, dan kacang-kacangan dapat menjadi pilihan.

Sebab, nutrisi antioksidan, vitamin, mineral, dan serat mampu mendukung usus yang sehat. Kesehatan usus terkait dengan kesehatan kulit.

 

Perbanyak Minum Air Putih

Air putih sangat tubuh manusia, setiap orang setidaknya harus mengonsumsi air putih sebanyak 8 gelas setiap harinya agar terhindar dari dehidrasi. Ketika mengalami dehidrasi, produksi minyak dalam tubuh akan berlebihan sehingga memicu timbulnya jerawat.

 

Hindari Menyentuh Area Wajah

Dengan sering menyentuh area wajah bisa saja bakteri-bakteri yang terdapat pada tangan berpindah ke wajah sehingga menyebabkan timbulnya jerawat. Begitupun dengan menempelkan ponsel ke wajah ketika melakukan panggilan. Gunakan earbud atau headset saat melakukan panggilan untuk menghindari kontak langsung.

 

Kendalikan Stres

Stres dapat berakibat peradangan pada tubuh serta meningkatnya produksi minyak. Tidak hanya menimbulkan jerawat, bahkan hal ini dapat memperparah kondisi jerawat. Hindari stres dengan melakukan olahraga, latihan pernapasan dalam meditasi, membuat jurnal, atau aktivitas lainnya. 

 

Hindari Begadang

Begadang selain tidak baik untuk kesehatan pun dapat meningkatkan kadar hormon kortisol dalam tubuh. Adanya kadar kortisol membuat tubuh rentan terhadap peradangan, salah satunya peradangan pada kulit. Akibatnya, dengan tidur yang terlambat dapat menyebabkan timbulnya jerawat pada wajah.

Itulah beberapa tips untuk mengatasi jerawat tanpa menggunakan skincare. Penggunaan skincare sebagai alat bantu tidaklah salah, tetapi perlu diketahui hal tersebut bukan merupakan satu satunya faktor utama.

Pastikan produk kesehatan kulit tersebut cocok dan sesuai dengan kulit, lalu diimbangi dengan gaya hidup sehat sehingga kulit wajah akan bebas jerawat.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill