Connect With Us

Korban Tewas Gempa Cianjur Capai 56 Orang, Anak-anak Paling banyak

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 21 November 2022 | 18:42

Bangunan roboh akibat gempa di Kabupaten Cianjur. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Gempa gempa berkekuatan magnitudo 5,6 yang mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, menyebabkan sekitar 56 orang tewas, Senin 21 November 2022, siang.

"Data paling baru, korban meninggal mencapai 56 orang dengan 40 di antaranya merupakan anak-anak," ujar Bupati Cianjur Herman Suherman, seperti dilansir dari CNN Indonesia.

Menurutnya, penyebab banyaknya anak-anak yang tewas yakni karena tertimpa bangunan ambruk. Sedangkan korban luka tercatat ada 700 orang.

"Korban luka mayoritas mengalami patah tulang," katanya.

Pihaknya pun mengaku kesulitan dalam pendataan dan evakuasi korban lantaran jaringan komunikasi hingga akses jalan yang terputus.

Bahkan banyak korban luka dan tewas akhirnya dibawa menggunakan sepeda motor.

"Kemungkinan kalau sudah jalan bisa diakses, bisa terdata semuanya korban meninggal dan luka," kata dia.

Seperti diketahui, pada pukul 13.21 WIB, terjadi gempa berkekuatan magnitudo 5,6 yang berpusat di Kabupaten Cianjur. Guncangan gempa tersebut terasa sampai Tangerang.

BANDARA
WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

Jumat, 22 November 2024 | 14:52

Warga negara Indonesia (WNI) buronan kasus judi online W88 yang kabur ke Filipina ditangkap aparat Bareskrim Polri.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill