Connect With Us

PLN Klaim Rasio Desa Berlistrik Capai 99,92 Persen di Tahun 2024

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 16 Januari 2025 | 12:32

Ilustrasi listrik dimanfaatkan anak di desa-desa untuk menunjang pendidikannya. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah melalui PT PLN (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan listrik hingga ke seluruh pelosok Indonesia. 

Hingga akhir 2024, Rasio Desa Berlistrik (RDB) tercatat mencapai 99,92 persen, yang berarti 83.693 desa dan kelurahan di Indonesia telah menikmati akses listrik.  

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, listrik adalah kebutuhan mendasar masyarakat yang menjadi prioritas pemerintah. 

"Karena itu, sebagai bentuk pengejawantahan sila ke-5 Pancasila, kami berkomitmen menyediakan listrik yang andal serta memperluas jangkauan demi mewujudkan pemerataan energi sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat Indonesia," ujar Darmawan.

Darmawan menjelaskan, dari total 83.693 desa berlistrik, sebanyak 77.942 desa mendapat pasokan listrik dari PLN, sedangkan 3.127 desa lainnya menggunakan sumber listrik non-PLN. 

Selain itu, 2.624 desa dilengkapi dengan lampu tenaga surya hemat energi (LTSHE) dari Kementerian ESDM.  

Program Listrik Desa yang terus digalakkan PLN juga mendukung pencapaian Rasio Elektrifikasi Nasional yang saat ini telah mencapai 99,83 persen. 

Hingga Desember 2024, PLN telah menyambungkan listrik ke 951 desa dengan total 103.249 rumah tangga. PLN juga berhasil membangun infrastruktur kelistrikan, termasuk Jaringan Tegangan Menengah sepanjang 4.438 kilometer sirkit (kms), Jaringan Tegangan Rendah sepanjang 3.625 kms, serta Gardu Distribusi dengan kapasitas 94.545 kiloVolt Ampere (kVA).  

Dalam prosesnya, petugas PLN menghadapi berbagai tantangan berat seperti kondisi geografis ekstrem, jarak yang jauh, dan cuaca yang tidak menentu. Namun, semangat dan dedikasi para petugas menjadi kunci keberhasilan dalam menjalankan mandat tersebut.  

"Para petugas selalu menunjukkan dedikasi dalam bekerja. Hal ini menjadi bukti bahwa PLN terus berkomitmen sebagai sumber terang bagi masyarakat Indonesia, dedikasi dan spirit kami adalah senyuman dari masyarakat yang dapat merasakan listrik 24 jam nonstop," katanya.

BISNIS
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

Rabu, 16 April 2025 | 21:22

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2024, pada Rabu, 16 April 2025.

NASIONAL
Hari Kartini 21 April, Tarif Transjakarta Rp1 Khusus Penumpang Perempuan Mulai Berlaku

Hari Kartini 21 April, Tarif Transjakarta Rp1 Khusus Penumpang Perempuan Mulai Berlaku

Senin, 21 April 2025 | 08:10

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan kebijakan tarif khusus Transjakarta sebesar Rp1 bagi penumpang perempuan dalam rangka memperingati Hari Kartini pada 21 April 2025. Kebijakan ini berlaku selama satu hari penuh

BANDARA
Seperti di PIK, Jalur Khusus Road Bike Bakal Dibangun di Sekitar Bandara Soekarno-Hatta

Seperti di PIK, Jalur Khusus Road Bike Bakal Dibangun di Sekitar Bandara Soekarno-Hatta

Sabtu, 19 April 2025 | 12:31

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan bekerja sama dengan Pemprov Banten untuk membangun jalur khusus bagi pesepeda road bike yang mengelilingi Bandara Soekarno-Hatta.

SPORT
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Arema FC BRI Liga 1 2024/2025, Asa Pendekar Cisadane Lanjutkan Kemenangan

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Arema FC BRI Liga 1 2024/2025, Asa Pendekar Cisadane Lanjutkan Kemenangan

Minggu, 20 April 2025 | 10:23

Persita Tangerang akan menjamu Arema FC pada laga pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2024/2025 yang digelar di Indomilk Arena, Minggu 20 April 2024, mulai pukul 15.30 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill