Connect With Us

12 Tahun Mengabdi, JNE Berangkatkan 44 Karyawan ke Holyland 

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 25 April 2025 | 11:49

Suasana perjalanan Ksatria dan Srikandi berkunjung ke lokasi bersejarah (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas, JNE kembali memberangkatkan 44 Ksatria (karyawan laki-laki) dan Srikandi (karyawan perempuan) beragama Nasrani untuk melakukan perjalanan rohani ke Holyland. 

Program ini ditujukan bagi karyawan yang telah mengabdi lebih dari 12 tahun sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam memberikan pengalaman bermakna sekaligus memperkuat nilai-nilai spiritual.

Perjalanan rohani ini berlangsung selama 11 hari, mulai dari 16 hingga 26 April 2025, dengan titik keberangkatan dari berbagai kantor cabang JNE. 

Para peserta didampingi oleh tim dari Holy Victory Tours serta pembimbing rohani Suharyanto Koso dan Agastya Adhikara Kandou, yang turut memberikan pendampingan selama perjalanan.

Pelepasan kegiatan ini dilakukan langsung oleh Direktur JNE Hui Chandra Fireta di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang. 

Dalam sambutannya, Hui Chandra menyampaikan, perjalanan rohani ini diharapkan tidak hanya memberikan pengalaman spiritual namun juga mempererat tali persaudaraan.

"Dan memberikan semangat baru bagi mereka dalam menjalankan aktivitas pekerjaan," ujarnya.

Selama perjalanan, peserta akan mengunjungi tempat-tempat bersejarah seperti Yerusalem, Betlehem, Piramida Giza, Laut Mati, hingga Gunung Sinai. Setiap lokasi memiliki nilai spiritual dan reflektif yang kuat, yang diharapkan mampu memperdalam makna iman para peserta.

Salah satu peserta dari JNE Sorong, Flora Saidui, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan yang diberikan. Sebab, perjalanan ke Holyland ini sudah lama ia dambakan.

"Saya yakin pengalaman ini akan memberikan kedamaian dan memperkuat iman saya," ungkapnya.

BANDARA
WN Tiongkok Ditemukan Gantung Diri di Kawasan Bandara Soekarno-Hatta

WN Tiongkok Ditemukan Gantung Diri di Kawasan Bandara Soekarno-Hatta

Kamis, 24 April 2025 | 16:55

Seorang warga negara (WN) asing asal Tiongkok ditemukan gantung diri di sebuah pohon di Jalan C1 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, pada Kamis 24 April 2025.

NASIONAL
12 Tahun Mengabdi, JNE Berangkatkan 44 Karyawan ke Holyland 

12 Tahun Mengabdi, JNE Berangkatkan 44 Karyawan ke Holyland 

Jumat, 25 April 2025 | 11:49

Sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas, JNE kembali memberangkatkan 44 Ksatria (karyawan laki-laki) dan Srikandi (karyawan perempuan) beragama Nasrani untuk melakukan perjalanan rohani ke Holyland.

HIBURAN
Bukan Ekonomi, Ternyata Ini Faktor yang Paling Membuat Warga Indonesia Bahagia

Bukan Ekonomi, Ternyata Ini Faktor yang Paling Membuat Warga Indonesia Bahagia

Jumat, 25 April 2025 | 18:31

Kebahagiaan ternyata bukan melulu soal uang. Setidaknya, itulah gambaran dari hasil survei Ipsos tahun 2025 yang menunjukkan bahwa warga Indonesia justru lebih merasa bahagia

BANTEN
PLN Banten Bangun SPLU Jangkau Wilayah Pelosok Pertanian 

PLN Banten Bangun SPLU Jangkau Wilayah Pelosok Pertanian 

Kamis, 24 April 2025 | 10:32

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Banten melalui UP3 Banten Selatan terus memperluas jangkauan infrastruktur listrik hingga ke pelosok wilayah pertanian di Banten Selatan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill