TANGERANGNEWS.com-Ratusan rumah di Kampung Pesilihan, Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo juga tak luput dari terjangan banjir, Senin (13/1). Meskipun terendam banjir, warga di desa yang terletak di perbatasan Tangerang bagian Barat dan Utara ini enggan mengungsi meninggalkan rumah mereka yang terendam banjir. Mereka lebih memilih bertahan, dengan alasan khawatir barang-barang berharga mereka raib.
Abdul ,41, warga setempat mengatakan, banjir yang melanda desa tersebut karena hujan terus mengguyur wilayah itu. "Banjir sebelumnya mencapai sedada orang dewasa, tapi saat ini sudah surut sekitar 50 cm," ujar Abdul.
#GOOGLE_ADS#
Namun, dia bingung karena belum ada bantuan dari Pemkab Tangerang hingga Minggu (13/1). "Jangankan bantuan, tempat pengungisan juga tidak disediakan, jadi bagaimana kami mau ngungsi," ketusnya.
Sri Wahyuni ,34, salah seorang ibu rumah tangga mengaku kesal karena tidak ada perhatian dari pemerintah daerah setempat. "Seharusnya sudah ada bantuan dari kemarin, tapi hingga kini tidak ada bantuan, baik itu obat-obatan maupun makanan dan minuman," akunya.
Akibat banjir, kata Sri, ratusan kepala keluarga tidak bisa beraktifitas sehari-hari. "Semua bertahan di rumah masing-masing dan menyelamatakan barang-barang agar tidak hanyut," katanya. (RAZ)